Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Gotong Royong Perbaiki Saluran Irigasi Desa Batang Bulu Baru Palas
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai wujud kebersamaan dan kepedulian anggota Polri, dalam hal ini Bhabinkamtibmas sebagai abdi Negara
TRIBUN-MEDAN.com, PALAS - Kepolisian Resor Padanglawas (Polres Palas), lewat jajarannya Bhabinkamtibmas Kepolisian Sektor Barumun (Polsek Barumun), Briptu Jamaluddin Pasaribu, SH. bersama Masyarakat Desa Batang Bulu Baru, Kecamatan Barumun, Kabupaten Palas, melaksanakan gotong royong memperbaiki saluran irigasi Tobotan Ulu Bondar (Hulu Parit) Desa Batang Bulu Baru. Selasa, (07/01/2025), pukul 12.00 WIB.
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai wujud kebersamaan dan kepedulian anggota Polri, dalam hal ini Bhabinkamtibmas sebagai abdi Negara yang ikut berperan aktif ditengah-tengah masyarakat.
“Gotong royong ini untuk membantu warga dalam memperbaiki sekaligus membersihkan saluran air irigasi Desa batang bulu baru tersebut, sekaligus mempererat dan menjalin hubungan yang bersinergis antara polri dan warga masyarakat, dengan mendekatkan diri kepada masyarakat baik dalam kegiatan sambang atau turut membantu kegiatan warga serta dapat menggali informasi dan masukan yang penting bagi kinerja Polri,” ujar Kapolres Palas, AKBP Diari Astetika, SIK., melalui Kapolsek Barumun Iptu Sakti K Harahap, SH. Kepada awak media, Selasa (07/01/2025).
Dengan adanya kegiatan gotong royong yang dilaksanakan oleh masyarakat dan bantuan Bhabinkamtibmas, diharapkan pada saat hujan saluran air tersebut tidak tersumbat yang mengakibatkan banjir disekitar rumah warga. Sehingga masyarakat ditempat binaan Bhabinkamtibmas bertugas merasa lebih ringan dengan adanya bantuan dari Bhabinkamtibmas. Tutur Iptu Sakti K Harahap.
Baca juga: Sat Lantas Polres Pelabuhan Belawan Edukasi Tertib Lalu Lintas di Tengah Arus Balik Nataru
Saat dikonfirmasi Ditempat lainnya, Kasi Humas Polres Palas, Iptu Arwansyah Batubara, mengatakan dengan Hadirnya Polri ditengah-tengah Masyarakat sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Yang mana dalam hal gotong royong masyarakat desa Batang bulu baru bernama Bhabinkamtibmas Polsek Barumun memperbaiki dan membersihkan 2 (dua) titik Saluran irigasi Tobotan Ulu Bondar sudah mulai diperbaiki dengan menggunakan alat berat di setiap titik nya sejauh 50 (lima puluh) meter.
Lanjut Kasi Humas, perbaikan Saluran irigasi Tobotan Ulu Bondar Desa Batang Bulu Baru diperbaiki atas inisiatif kepala Desa Batang Bulu Baru dan masyarakat Desa Batang Bulu Baru. Masyarakat Desa Batang bulu baru membangun punun / penyanggah Saluran irigasi Tobotan Ulu Bondar sebanyak 9 (sembilan) biji di satu titik Saluran irigasi Tobotan Ulu Bondar.
"Hingga sampai saat sekarang ini proses perbaikan Saluran irigasi Tobotan Ulu Bondar masih berlangsung. Sehingga semakin Terjalinnya silaturrahmi dengan masyarakat sekaligus menyampaikan Pesan-Pesan kamtibmas. Dalam giat bhabinkamtibmas tersebut Situasi aman dan Kondusif," pungkas Iptu Arwansyah. (*)
| Bukti Kepedulian Polri kepada Warga, Polres Labusel Serahkan Kunci Bedah Rumah untuk Ariani |
|
|---|
| Minggu Kasih, Polsek Tanah Jawa Salurkan Sembako kepada Masyarakat Simalungun |
|
|---|
| Satresnarkoba Polres Palas Bekuk Bandar, Pengedar, dan Satu Pengguna Sabu |
|
|---|
| Polres Padanglawas Amankan Enam Pengedar Narkoba, Ada yang Buang Sabu Dibungkus Celana Dalam |
|
|---|
| Safari Kebangsaan Polda Sumut di Simalungun: Perkuat Bhinneka Tunggal Ika, 350 Warga Terima Bantuan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Briptu-Jamaluddin-Pasaribu-SH-btyhgf.jpg)