PDI Perjuangan Sumut
Kasih Natal, Rapidin Simbolon Bagi Bingkisan Natal untuk Anak-anak Panti Asuhan di Kepulauan Nias
Rapidin Simbolon Bagikan Kasih Natal di Kepulauan Nias: Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut kunjungi panti asuhan, membawa sukacita bagi anak-anak
TRIBUN-MEDEAN.COM, KEPULAUAN NIAS-Dalam semangat merayakan Natal bersama, Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut sekaligus Anggota Komisi XIII DPR RI, Drs. Rapidin Simbolon, M.M., mengunjungi sejumlah panti asuhan di Kepulauan Nias pada Minggu (29/12/2024). Kunjungan ini menjadi momen berbagi kasih Natal, menghadirkan kebahagiaan bagi anak-anak yang membutuhkan.
Rapidin mengunjungi Panti Asuhan Karya Faomasi Zoaya, Panti Asuhan Monaco, Panti Asuhan Iraono Nifaeri, dan Panti Asuhan Bhakti Luhur, membawa bingkisan Natal yang ia serahkan langsung kepada anak-anak. Suasana hangat penuh rasa syukur menyelimuti setiap panti asuhan yang dikunjungi.
"Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Natal bersama PDI Perjuangan Sumut. Minggu lalu, kami merayakannya di daratan Sumatera Utara, dan minggu ini kami hadir di Kepulauan Nias," ujar Rapidin Simbolon.
Ia juga menjelaskan bahwa puncak perayaan Natal akan diadakan pada 30 Desember 2024 di Kecamatan Gido, melibatkan seluruh pengurus, kader, dan simpatisan PDI Perjuangan di Kepulauan Nias.
"Melalui bingkisan Natal ini, kami berharap anak-anak panti asuhan dapat merasakan sukacita Natal meskipun dalam keterbatasan. Berbagi kasih di momen spesial ini adalah komitmen kami setiap tahun," tambah Rapidin, mantan Bupati Samosir.
Turut mendampingi dalam kunjungan tersebut beberapa pengurus DPC Kabupaten Nias, Kota Gunung Sitoli, dan Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut, Sorta Ertanty Siahaan. Kehadiran mereka semakin menegaskan semangat gotong royong untuk membawa kebahagiaan kepada sesama.
Natal kali ini bukan hanya perayaan, tetapi juga menjadi bukti nyata bahwa kebahagiaan dan kasih dapat dirasakan oleh semua orang, termasuk mereka yang berada di panti asuhan.(Jun-tribun-medan.com).
PDI Perjuangan
Komisi XIII DPR RI Rapidin Simbolon
Rapidin Simbolon lolos DPR RI
Suasana Natal di Betlehem
Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut
| PDIP Sumut Mulai Panaskan Mesin Politik, Sutrisno Pangaribuan: Partai Harus Jadi Rumah Rakyat Kecil |
|
|---|
| Dikukuhkan Pimpin PDIP Sumut 2025-2030, Rapidin Pertegas PDIP Tetap Jadi Rumah Politik Rakyat Kecil |
|
|---|
| Susunan Pengurus Baru Pasca Rapidin Dikukuhkan Pimpin PDIP Sumut 2025–2030: Jalur Politik Kerakyatan |
|
|---|
| Ketua DPD PDIP Sumut Serukan Gen Z Tolak Penindasan: Tiru Semangat Seno Bagoskoro Aksi 33.000 Surat |
|
|---|
| Jubir PDIP Seno Bagaskoro Tegaskan Anak Muda Berani Berpendapat di Dialog PDIP & Anak Muda Sumut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/membawa-sukacita-bagi-anak-anak-dengan-bingkisan-Natal.jpg)