Breaking News

Pilkada 2024

Bobby Nasution Cerita Warga Medan Kekurangan Air Bersih: Air Coklat Tapi Bayar

Calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menyinggung soal kekurangan kebutuhan air warga Medan saat acara debat calon Gubernur Sumatera Utara. 

|
TRIBUN MEDAN/ANUGRAH NASUTION
Calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menyinggung soal kekurangan kebutuhan air warga Medan saat acara debat calon Gubernur Sumatera Utara 

TRIBUN-MEDAN. com, MEDAN - Calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menyinggung soal kekurangan kebutuhan air warga Medan saat acara debat calon Gubernur Sumatera Utara. 

Hal itu dikatakan Bobby saat membahas pendapatan daerah dan pengelolaan Badan Usaha Milik Daerah. 

Bobby mengatakan, tak seluruh BUMD memberikan kontribusi bagi masyarakat. Sebab menurutnya, BUMD tidak hanya memberikan pendapatan daerah tapi juga melayani masyarakat. 

"PAD dan sektor pajak dan retribusi, BUMD belum memberikan kontribusi maksimal. 
Menurut kami Bobby dan Surya terkait BUMD ada dua fungsi layanan kepada masyarakat contoh PDAM Tirtanadi 80 persen melayani tirtanadi kadang hidup kadang mati, air coklat yang dipastikan minta dibayar setiap bulan," kata Bobby. 

Bobby mengatakan, pengelolaan BUMD bukan hanya untuk mendapatkan pemasukan daerah tapi juga melayani masyarakat. 

"Karena itu kita akan kita kelola dengan baik baru apresiasi dari masyarkat bisa dikutip," kata Bobby. 

Selain itu, Bobby juga menyinggung soal peningkatan kualitas BUMD seperti bank Sumut. 

Menurutnya keberadaan bank daerah bisa membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan memberikan program jaminan pinjaman. 

Bobby lalu berjanji akan memperbaiki seluruh BUMD milik pemerintah Sumut. 

"Bank sumut kita ingin bisa ivo kek bank di daerah lain. Perkebunan yang ada dimiliki kita janji tidak akan devisit tanam sawit bukan tanam yang lain," tutup dia. 

(cr17/tribun-medan.com) 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved