Pertamina SAC Indonesia 2024
Melaju ke National Championship! Inilah Juara Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Sumatera Qualifiers
Rangkaian Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Sumatera Qualifiers yang berlangsung 18-20 Oktober 2024, berhasil mencapai puncaknya di Stadion UNIMED.
TRIBUN-MEDAN.com, MDEAN - Rangkaian Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Sumatera Qualifiers yang berlangsung selama tiga hari, sejak 18-20 Oktober 2024, berhasil mencapai puncaknya di Stadion Universitas Negeri Medan (UNIMED). Lebih dari 4.279 peserta dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari SD, SMP, hingga SMA, turut berkompetisi menunjukkan kemampuan terbaik mereka di ajang atletik terbesar di Indonesia ini.
Pada event ini, para pelajar di jenjang SMA memperebutkan tiket menuju babak National Championship yang akan berlangsung pada Februari 2025 mendatang. Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Sumatera Qualifiers sendiri berhasil menyeleksi 48 delegasi terbaik yang akan bertarung di panggung nasional melawan perwakilan dari berbagai qualifiers lainnya di Indonesia.
Ketua Pengprov PASI Sumatera Utara, David Luther Lubis, bersama Wakil Direktur PT DBL Indonesia, Yondang Tubangkit, turut hadir dalam upacara pengalungan medali kepada para juara. Mereka juga meresmikan delegasi Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Sumatera Qualifiers yang akan berlaga di babak National Championship.
Salah satu momen membanggakan dari Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Sumatera Qualifiers adalah pecahnya rekor di nomor middle distance 1.000m putri yang berhasil dicatatkan oleh Maghayla Ashika Rachel dari SMAN 1 Bandar Lampung, dengan catatan waktu 3:19,34 detik. Prestasi ini menjadi sorotan khusus karena mampu menembus rekor yang sebelumnya bertahan cukup lama.
Lompat Jauh SMA Putra:
- Fitra Sadewa (SMA Muhammadiyah 8 Kisaran Asahan) - 6,12 meter
- Muhammad Alif Ramadhan (SMAN 2 Kisaran) - 5,89 meter
- Farel F Siregar (SMAN 1 Garoga) - 5,82 meter
Lompat Jauh SMA Putri:
- Allailda Sofianis (SMAN 1 Harau) - 4,61 meter
- Siti Nilan Maharani Ayu Nur Rizki (SMA Fransiskus Bandar Lampung) - 4,40 meter
- Asyrifa Khaylilla (SMKN 2 Medan) - 4,30 meter
1000 Meter SMA Putra:
- Asael Ginting (SMAN 1 Tigapanah) - 2:39,98 detik
- Rayhan Dwi Hardiansyah (SMAN 5 Padang Sidempuan) - 2:41,97 detik
- Rauf Dzarri Akbar (SMA Muhammadiyah 2 Medan) - 2:43,56 detik
1000 Meter SMA Putri:
- Maghalya Ashika Rachel (SMAN 1 Bandar Lampung) - 3:19,34 detik (PECAH REKOR)
- Vitri Elisa Sitohang (SMAN 1 Pegagan Hilir) - 3:22,11 detik
- Dhea Monalisa Silaban (SMAN 5 Medan) - 3:39,72 detik
100 Meter SMA Putra:
- Nicko Arya Finanda (SMAN 4 Kisaran) - 11,27 detik
- Taufik (SMA Nur Ihsan) - 11,40 detik
- Ridwan Efendi Rambe (SMA Nurul Ilmi Padang Sidempuan) - 11,47 detik
100 Meter SMA Putri:
- Jelita Tri Rahayu Cendana (SMA Darma Yudha Pekanbaru) - 13,02 detik
- Muthia Azhafira (SMAN 1 Bandar Lampung) - 13,28 detik
- Putri Melati BR Lumban Batu (SMA Santa Maria Kabanjahe) - 13,31 detik
Para juara Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Sumatera Qualifiers ini akan bertarung kembali di National Championship yang rencananya akan berlangsung pada Februari 2025. Babak kualifikasi regional untuk Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 dijadwalkan berjalan dari Oktober 2024 hingga Februari 2025. Para pemenang dari qualifiers ini akan bersaing memperebutkan gelar juara nasional di ajang final mendatang.
Pertamina SAC Indonesia telah menjadi kompetisi atletik terbesar di Indonesia selama dua musim berturut-turut. Pada musim 2022, Pertamina SAC Indonesia berhasil menggaet 31.215 pelajar dari lebih 2.135 sekolah dari sembilan regional qualifiers di musim perdana. Di musim 2023, Pertamina SAC Indonesia sukses melibatkan 31.362 peserta dari 2.465 sekolah di enam regional qualifiers.
Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 diselenggarakan oleh DBL Indonesia bersama Pertamina sebagai title partner. Kompetisi ini bekerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan DBL Indonesia dalam upaya mencari bakat-bakat muda terbaik di bidang atletik di seluruh Indonesia.
(*)
Student Athletics Championships (SAC)
Pertamina SAC Indonesia 2024
Pertamina SAC Indonesia 2024 Sumatera Qualifiers
Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia
PB PASI
DBL Indonesia
Pertamina
| SMAN 1 Bandar Lampung Nyaris Pecah Rekor, Rizky Pratama Janji Akan Maksimal di National Championship |
|
|---|
| Juara Sprint 100 Meter, Nicko Arya Finanda Amankan Tiket ke National Championship |
|
|---|
| Rekor Baru 1.000 Meter Putri! Maghayla Ashika Rachel Pecahkan Rekor Nasional |
|
|---|
| Nyaris Pecah Rekor! Maghalya Rachel dari SMAN 1 Bandar Lampung Belum 100 Persen |
|
|---|
| Naufal Niro asal SMP Al-Amjad Medan Juara Tolak Peluru dan Jago Drum Band |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Jajaran-juara-tingkat-SMA-dari-Pertamina-SAC-Indonesia-2024-2025-Sumatera-Qualifiers.jpg)