VIDEO
Atlet DKI Jakarta Kanaya Anindita Sabet Emas pada Nomor Wakeboard
Atlet putri ini telah mempersiapkan dirinya dengan matang hingga mampu meraih emas pada nomor tersebut.
Penulis: Maurits Pardosi | Editor: Satia
TRIBUN-MEDAN.com, BALIGE - Kanaya Anindita memperlihatkan kemampuannya di perairan Danau Toba pada nomor Wakeboard cabor Ski Air pada PON XXI Sumut - Aceh 2024 di Toba. Atlet putri ini telah mempersiapkan dirinya dengan matang hingga mampu meraih emas pada nomor tersebut.
Sebelumnya, pada pra-PON, ia juga telah memperlihatkan kemampuannya. Ia mengaku telah berlatih beberapa bulan sebelum PON berlangsung di Toba yang digelar sejak tanggal 9 hingga 19 September 2024.
"Terimakasih, saya bisa tampilkan yang terbaik dari saya. Memang saya keluarin semua seperti yang latihan, tapi itu sudah lebih tinggi dari skor yang lain. Saya bersyukur bisa melakukan beberapa gerakan yang sudah saya latih beberapa bulan ini," ujar Kanaya Anindita, Kamis (19/9/2024).
Ternyata, ia juga adalah atlet pelatnas namun tidak ikut serta pada SEA Games 2019.
"Saya pelatnas di 2019 waktu SEA Games 2019. Saya ikut pelatnas saja, tapi enggak ikur pada SEA Gamesnya," sambungnya.
Selain emas individu, ia juga berharap emas secara tim juga mereka dapatkan. Ia mengaku persiapan mental adalah bagian penting dalam pertandingan berskala nasional ini.
"Target kita memang emas individu dan tim. Saya cuman ikuti nomor wakeboard. PON termasuk kejuaraan yang besar juga dan bergengsi. Pengaruhnya bukan saja soal latihan tapi mental kita. Ini adalah upaya kita merasa rasa grogi," sambungnya.
Soal keadaan cuaca selama pertandingan, ia menemukan hal berbeda dari tempat latihannya.
"Air danau itu lebih dingin dan licin. Termasuk bikin gemetar juga karena airnya dan boatnya kecil sehingga menghasilkan ombak yang kecil," sambungnya.
Keindahan alam Danau Toba juga menjadi daya tarik tersendiri sehingga dirinya betah tinggal berlama-lama di sini.
"Indah banget ya. Aku juga jarang melihat danau yang begitu indah seperti ini, bening. Kita juga senang bertanding di sini," pungkasnya. (cr3/tribun-medan.com)
| Anggota DPRD datangi RSUD Tanjungbalai, Klarifikasi Kasus Dugaan Pemukulan |
|
|---|
| Gawat! Ngaku Anak Kasat Narkoba Polrestabes Medan, Pria Palak Penjaga Kedai Aceh di Tembung |
|
|---|
| Mahasiswa Protes Penyegelan Rektorat Universitas Tjut Nyak Dhien oleh Ahli Waris |
|
|---|
| Ahli Waris Segel Rektorat Universitas Tjut Nyak Dhien, Klaim Tanah Milik Keluarga |
|
|---|
| Seorang Pendaki Gunung Sibayak Alami Hipotermia, Ranger: Cuaca Buruk! |
|
|---|