Berita Viral

SOSOK, Profil, Biodata Amanda Rigby yang Bikin Andre Taulany Jatuh Cinta hingga Ajak Menikah

Artis Amanda Lintang Larasati Rigby atau Amanda Rigby lahir di Jakarta pada 6 Januari 1992, memiliki darah campuran Jawa-Inggris.

|
Editor: AbdiTumanggor
IG
Kedekatan Amanda Rigby dan Andre Taulany semakin menjadi sorotan publik. 

Sosok, Profil, Biodata, Amanda Rigby yang Diajak Menikah oleh Andre Taulany

TRIBUN-MEDAN.COM – Sosok artis Amanda Rigby (32) sedang populer setelah kedekatannya dengan Andre Taulany (50).

Amanda Lintang Larasati Rigby atau Amanda Rigby lahir di Jakarta pada 6 Januari 1992. Sehingga usianya saat ini 32 tahun. 

Sementara, Andre Taulany lahir 17 September 1974. Usia Andre Taulany pun saat ini 50 tahun.

Sosok dan nama Amanda Rigby mulai dikenal publik setelah membintangi iklan pertama kali pada tahun 2009.

Namanya semakin melejit setelah membintangi sitkom Kejar Tayang pada 2010, di mana ia memerankan karakter Lea Michelle yang khas dengan gaya mirip Cinta Laura.

Amanda terus eksis di dunia hiburan, tampil di berbagai sinetron dan acara televisi.

Setelah vakum beberapa waktu untuk menyelesaikan pendidikan, Amanda kembali tampil pada 2017 lewat peran Luvita di sitkom The Transmart.

Popularitasnya kembali meningkat, dan pada 2018 ia membintangi sinetron Tangis Kehidupan Wanita serta film Sara & Fei: Stadhuis Schandaal.

Selain itu, ia juga tampil dalam film I (2021) dan Survive (2021).

Di layar kaca, Amanda membintangi sinetron Detektif Cinta (2019) dan Janda Kembang (2022).

Amanda Rigby lahir di Jakarta pada 6 Januari 1992, memiliki darah campuran Jawa-Inggris.

Ayah Amanda Rigby bernama Jocelyn berdarah Inggris, dan ibunya bernama Rima asal Yogyakarta.

Amanda juga pernah menjalin hubungan dengan pengusaha Nofel Saleh Halibi, yang kini berpacaran dengan Aurelie Moeremans.

Hubungan mereka sempat menjadi perbincangan hangat di media sosial pada 2022 setelah Aurelie memposting foto bersama Nofel.

Selain dunia hiburan, Amanda Rigby juga merambah dunia bisnis dengan mendirikan Rigbys Cafe dan merek fesyen ISLA & SKYE serta House of I&S.

Amanda juga menjadi presenter olahraga di acara Focus EURO 2020 di RCTI.

Meskipun pernah dilamar oleh Nofel Saleh Halibi, hingga kini Amanda Rigby masih belum menikah.

Amanda Rigby Cantik
Amanda Rigby blasteran Indonesia-Inggris

Biodata Amanda Rigby:

Nama: Amanda Lintang Larasati Rigby.

Nama panggung: Amanda Rigby.

Lahir di Jakarta, 6 Januari 1992.

Keturunan Jawa-Inggris.

Ayah: Jocelyn, Ibu: Rima.

Profesi:  Aktris, model, presenter, dan pengusaha.

Akun IG: @amandarigby6

Pendidikan:  Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR, S-1 Ilmu Komunikasi (dikeluarkan).

Karier:

Amanda mulai dikenal luas setelah berperan sebagai Lea Michelle dalam penampilan akting perdananya melalui komsit berjudul Kejar Tayang (2009—2010).

Kemudian, ia juga dikenal atas perannya sebagai Luvita dalam komsit lain pada 2016 hingga 2017, yaitu The Transmart.

Amanda membintangi film layar lebar pertamanya, Sara & Fei: Stadhuis Schandaal pada tahun 2018.

Tahun 2021, Amanda bermain dalam dua dari film trilogi arahan Anggy Umbara, yakni I dan Survive.

Selain berkarier di dunia hiburan, Amanda juga merupakan pengusaha, yang memiliki sebuah kafe bernama Rigbys Cafe.

Pembawa acara TV: Focus Euro 2020, Cross Check!, Klinik Tendean, Anak Sekolah, Papa Rock n Roll, Sahur Lebih Segerr, Premier League, SUCI Barbar Show, UEFA Euro 2024.

Amanda Rigby
Amanda Rigby (Instagram)

Kriteria Pria Idaman

Kriteria pria idaman Amanda Rigby menjadi buah bibir ketika dia dikabarkan dekat dengan komedian Andre Taulany.

Rumor kedekatan keduanya mencuat setelah sang komedian terciduk memotret Amanda diam-diam saat syuting.

Amanda Rigby mengungkapkan, memiliki tiga kriteria pria idaman. Pertama, kalem. “Artinya, laki-laki itu harus tenang dan penyabar. Aku suka yang humoris juga,” ungkapnya dalam podcast YouTube Wendi Cagur, pada Februari 2024

Kedua, kemampuan komunikasi juga menjadi hal penting bagi Amanda Rigby. Ia mengaku, menyukai pria yang dapat membuat sebuah obrolan terjalin dengan baik sehingga kedua belah pihak bisa menikmati obrolan.

“Aku suka laki-laki yang bisa berkomunikasi dengan baik. Karena aku ini suka ngobrol orangnya,"ujar Amanda.

Ketiga, pria yang memiliki sifat rendah hati. Aktris 32 tahun itu blakblakan mengaku, sangat menghindari laki-laki yang kerap memamerkan pencapaian hidupnya. “Kalau laki-laki itu humble, bisa jadi poin plus sih untuk aku,” katanya.

Menariknya, semua kriteria yang disebutkan Amnada Rigby itu dinilai warganet mengarah kepada sosok Andre Taulany.

“Ini sih fix kriterianya Haji Andre,” ujar warganet di kolom komentar.

Andre Taulany diketahui mengugat cerai sang istri, Rien Wartia Trigina, di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang, Banten, pada 4 April 2024. Sang komedian mengaku, memilih bercerai karena tak ada lagi kecocokan dalan menjalani rumah tangga.

Hard Gumay sempat meramal sang komedian akan dekat dengan artis setelah bercerai. “Dia nanti akan dekat dengan perempuan lebih muda dan dari dunia hiburan juga. Nanti bakal ramai pemberitaannya,” ujar sang paranormal.

SOSOK Amanda Rigby dan Andre Taulany.
SOSOK Amanda Rigby dan Andre Taulany. (Instagram)

Lamar Amanda Rigby

Baru-baru ini viral di media sosial video Andre Taulany kedapatan sedang merekam Amanda Rigby diam-diam menggunakan ponselnya.

Keduanya memang tengah menjadi host di acara televisi yang sama sehingga sering bertemu dan terlihat semakin dekat.

Andre Taulany yang dikenal sebagai raja gombal kini menyasar Amanda Rigby sebagai bahan gombalannya.

Andre Taulany bahkan memanggil Amanda Rigby dengan sebutan sayang yang seolah menunjukkan adanya hubungan spesial di antara mereka berdua.

"Sayang, kamu lihat bintang di sana?" tanya Andre Taulany, mengutip video TikTok @channelrepost7, Senin 16 September 2024.

"Iya banyak ya bintangnya," jawab Amanda Rigby.

Andre Taulany kemudian menjelaskan bahwa sebenarnya bintang-bintang tersebut bukan sembarang bintang yang menghiasi langit malam.

Melainkan simbol sinar cinta sang komedian terhadap Amanda Rigby yang dipantulkan untuk menerangi hidupnya.

"Tahu nggak, itu sebetulnya bukan bintang. Itu adalah sinar cinta aku, yang aku pantulkan ke sana untuk memantulkan ke kamu," jelas Andre Taulany.

Gombalan itu berhasil membuat Amanda Rigby tersenyum hingga salah tingkah lantaran tersentuh hatinya.

Lebih lanjut, Andre Taulany mendadak melamar Amanda Rigby di depan banyak orang.

Ia menanyakan apakah sang aktris berkenan untuk menikah dengannya.

Sayangnya, jawaban dari Amanda Rigby menggantung karena ia hanya tertawa sambil malu-malu menutupi wajahnya.

"Mau kah kamu menikah denganku?" kata Andre Taulany.

"Gimana ya?" jawab Amanda Rigby sambil tertawa.

Momen tersebut sebenarnya bukan kondisi nyata di mana Andre Taulany hendak mengajak Amanda Rigby menikah padahal ia sendiri masih dalam proses cerai, melainkan potongan dari acara televisi yang sedang mereka bintangi berdua.

Sebagai informasi, Andre Taulany dan Rien Wartia kini sedang dalam proses cerai di Pengadilan Agama Tigaraksa Tangerang. Keduanya bercerai setelah menikah pada Desember 2005.

(*/Tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved