Blue Light Patrol dan Penjagaan, Upaya Sat Lantas Polres Tanjungbalai Jaga Sitkamtibmas Malam Hari

Guna memberikan keamanan kepada pengguna jalan, personel Sat Lantas Polres Tanjungbalai melaksanakan Blue Light Patrol

Editor: Muhammad Tazli
Tribun Medan/ IST
Guna memberikan keamanan kepada pengguna jalan, personel Sat Lantas Polres Tanjungbalai melaksanakan Blue Light Patrol dan Penjagaan di persimpangan jalan Kota Tanjungbalai. 

TRIBUN-MEDAN.com, TANJUNGBALAI - Guna memberikan keamanan kepada pengguna jalan, personel Sat Lantas Polres Tanjungbalai melaksanakan Blue Light Patrol dan Penjagaan di persimpangan jalan Kota Tanjungbalai.

Kegiatan yang berlangsung pada hari Minggu (15/9/24) dengan pencahayaan rotator biru yang selalu menyala guna memberi tahu bahwa polisi selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.

Baca juga: Sat Lantas Polres Tanjungbalai Patroli Sore, Cegah Kemacetan dan Pelanggaran Lalu Lintas

"Diadakannya kegiatan ini bertujuan untuk meminimalisir Pelanggaran Lalu Lintas maupun gangguan Kamtibmas lainnya di jalan raya, kehadiran personel di jalan dapat mengurungkan niat pelaku kejahatan, memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat maupun pengguna jalan lainnya," ujar Kapolres Tanjungbalai AKBP. Yon Edi Winara SH. SIK. MH melalui Kasat Lantas AKP. Agustinus Banjarnahor saat dikonfirmasi Senin 16 September 2024.

"Kegiatan tersebut merupakan bentuk antisipasi rutin setiap malam hingga dini hari dari Sat Lantas Polres Tanjungbalai guna meminimalisir kejadian-kejadian di jalan raya. Personel memastikan situasi kamseltibcarlantas kondusif pada malam hari hingga pagi hari," pungkas Kasat. (*)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved