Pengin Raih WBK, WBBM, Karutan Humbang Hasundutan Bawa Jajaran Studi Tiru di Rutan Perempuan Medan

Rutan Kelas IIB Humbang Hasundutan Kanwil Kemenkumham Sumut melakukan acara studi tiru di Rutan Perempuan Kelas IIA Medan.

Editor: Jefri Susetio
istimewa
Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Humbang Hasundutan Kanwil Kemenkumham Sumut melakukan acara studi tiru di Rutan Perempuan Kelas IIA Medan. 

TRIBUNMEDAN.COM, MEDAN - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Humbang Hasundutan Kanwil Kemenkumham Sumut melakukan acara studi tiru di Rutan Perempuan Kelas IIA Medan. 

Adapun tujuan dari kegiatan ini untuk menyukseskan pembangunan zona integrotas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). 

"Kami mau melihat langsung proses pembangunan WBK yang berhasil diraih Rutan Perempuan Kelas IIA Medan pada 2021 lalu," ujar Kepala Rutan Humbang Hasundutan, Sahat Parsaulian. 

Baca juga: DWP Lapas Pancurbatu Persembahkan Tarian Adat Karo di Acara Pertemuan Rutin DWP Pengayoman Sumut

 

Sahat Persaulian menambahkan, kedatangan tim Humbang Hasundutan diajak untuk melihat tempat leyanan publik. Seperti layanan terpadu satu pintu, layanan kunjungan dan layanan pengaduan. 

Selain itu, mereka juga diajak untuk melihat inovasi unggulan di Rutan Perempuan Medan. Seperti Sistem Informasi Layanan Bantuan Hukum (Silabakum). 

Slabakum merupakan sarana pemberian pelayanan informasi, konsultasi dan bantuan hukum secara lengkap, akurat, mudah dan cepat. 

"Setelah di aula, agenda dilanjutkan dengan pemberian penguatan zona integritas. Kegiatan dibuka langsung oleh Karutan. Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa predikat WBK yang telah diperoleh Rutan Perempuan Medan berkat kerja keras dan komitmen dari pimpinan dan jajaran," katanya.

(*) 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved