Polres Pematangsiantar
Pembina Upacara di SMAN 3, Kapolsek Siantar Timur bagikan Tips Menjadi Akpol
Kapolsek Siantar Timur IPDA I Kadek Agus Dana Putra S.Tr.K telah memberikan pembinaan yang berharga di SMA Negeri 3 pada Senin (2/9/2024).
TRIBUN-MEDAN.COM, PEMATANGSIANTAR-Kapolsek Siantar Timur IPDA I Kadek Agus Dana Putra S.Tr.K telah memberikan pembinaan yang berharga di SMA Negeri 3 pada Senin (2/9/2024).
Dalam kesempatan tersebut, beliau menyampaikan pesan penting kepada para siswa mengenai kenakalan remaja, termasuk bahaya genk motor, balap liar, tawuran, narkoba, dan bullying.
Selain itu, beliau juga membagikan tips untuk menjadi calon Akademi Kepolisian (AKPOL) kepada para siswa.
Kapolsek menekankan pentingnya menjauhi tindakan kriminal seperti pencurian dan mengingatkan untuk selalu menghormati orang tua dan guru.
Kehadirannya ebagai bagian dari kegiatan GoTo School untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat dan memberikan arahan positif kepada generasi muda.
Upacara ini dihadiri juga oleh Kepala Sekolah SMAN 3, R. Tambunan, serta Bhabinkamtibmas Kelurahan Tomuan, Aipda Okto Sihole.(jun-tribun-medan.com).
| Jejak Sabu 0,71 Gram di Jalan Nusa Indah: Polres Pematangsiantar Tangkap Pria 30 Tahun |
|
|---|
| Jejak Pasangan Kekasih dan Koper Hitam di Perumahan Sunyi: Polres Siantar Ungkap 92,78 Gram Sabu |
|
|---|
| Satresnarkoba Polres Siantar Ciduk Dua Remaja Bawa Ganja di Jalan Sriwijaya |
|
|---|
| Sat Lantas Polres Pematangsiantar Penyuluhan Ops Zebra, Sasaran Edukasi Ojek Online dan Mahasiswa |
|
|---|
| Tiga Residivis Dibekuk di Gang Pulau Batu, Polres Pematangsiantar Bongkar 45 Paket Sabu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kapolsek-Siantar-Timur-IPDA-I-Kadek-Agus-Dana-Putra-STrK.jpg)