Pilkada Serentak 2024
5 Daerah dengan Jumlah Cakada Terbanyak di Sumut, Kota Terkecil di Indonesia Masuk Daftar
Ada kabupaten/kota yang cuma calon tunggal, tapi ada pula daerah dengan jumlah kontestan cukup banyak, sekitar empat hingga lima paslon.
TRIBUN-MEDAN.com - Masa pendaftaran pasangan calon kepala daerah untuk Pilkada Serentak 2024 telah berakhir.
Ada kabupaten/kota dengan calon tunggal, tapi ada pula daerah dengan jumlah kontestan cukup banyak, sekitar empat hingga lima paslon.
Di Sumut terdapat enam daerah dengan calon tunggal, yakni Labuhanbatu Utara (Labura), Asahan, Nias Utara, Tapanuli Tengah (Tapteng), Serdang Bedagai (Sergai), dan Pakpak Bharat.
Alhasil, masa pendaftaran di enam daerah tersebut diperpanjang sampai 4 September 2024. Jika tak kunjung ada pendaftar lagi, maka pasangan calon tunggal itu akan melawan kotak kosong pada 22 November mendatang.
Sementara di lima daerah di Sumut, dari total 33 kabupaten/kota, jumlah kontestan calon kepala daerah cukup banyak. Misalnya saja, Kabupaten Dairi dengan lima pasangan calon.
Berikut daftar kabupaten/kota di Sumut yang memiliki paslon terbanyak:
1. Kabupaten Dairi
Kabupaten Dairi menempati urutan teratas daftar pasangan calon kepala daerah terbanyak.
Total ada lima paslon yang resmi mendaftar ke KPU Dairi, dengan rincian 4 paslon jalur partai politik dan 1 dari jalur perseorangan atau independen.
Lima paslon ini diperkirakan akan bersaing ketat meraup suara masyarakat. Adapun Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kabupaten Dairi tercatat sebanyak 227.220 orang.
Berikut daftar lima paslon di Kabupaten Dairi:
1. Eddy Keleng Ate Berutu – Depriwanto Sitohang (diusung PDIP)
2. Danjor Nababan – Azhar Bintang (Nasdem dan Gerindra)
3. Jogi David Sasta Maju Tambunan – Dedy Manihar Matondang (Demokrat, PSI, dan Hanura)
4. Vickner Sinaga - Wahyu Daniel Sagala (Golkar, Perindo, PKS, dan Gelora)
5. Rinso Maruli Sinaga – Barita Sihite (maju dari jalur independen)
2. Kota Sibolga
Sibolga tercatat sebagai daerah kota dengan wilayah paling kecil di Indonesia. Luas wilayah Kota Sibolga hanya 10,77 kilometer persegi.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Sibolga 2023, kota ini memiliki penduduk sebanyak 90.366 jiwa, dengan kepadatan penduduk 8.391 jiwa/km persegi.
Adapun Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kota Sibolga berdasarkan data KPU cuma 68.464 pemilh.
Meski begitu, antusiasme politik di Kota Sibolga tak sekecil luas wilayahnya.
Terdapat empat pasangan yang mendaftar sebagai calon kepala daerah pada Pilkada Serentak 2024 ini. Berikut daftarnya:
1. Ahmad Syukri Nazry Penarik - Pantas Maruba Lumban Tobing (Partai Nasdem, Demokrat, PKS, dan PBB)
2. Mhd Fadhil Hutagalung - Marojahan Panjaitan (Gerindra, PSI, Buruh, Hanura, PKB, Garuda, dan PKN)
3. Memori Evaulina Panggabean - Sulhan Sitompul (PDIP)
4. Robinsar Sinaga - Muklish Syuhada (Partai Golkar)
3. Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas)
Di Kabupaten Humbahas, terdapat empat pasangan calon kepala daerah pada Pilkada 2024.
Empat paslon ini bersaing memperebutkan suara dari total 141.453 pemilih yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).
Berikut nama 4 paslon:
1. Irwan Simamora - Sadar Sinaga (Hanura, PAN, dan Demokrat)
2. Oloan Paniaran Nababan - Yunita Rebekka Marbun (PDIP dan Perindo)
Diketahui bahwa Oloan saat ini masih menjabat sebagai Wakil Bupati Humbahas. Pada Pilkada 2024 ini, Oloan maju sebagai calon bupati.
3. Hendri Tumbur Simamora - Yanto Sihotang (Gerindra dan Nasdem)
4. Birma Sinaga - Erwin Sihite (Golkar, PSI, dan PKB).
4. Kabupaten Nias Selatan
Kontestan calon kepala daerah di Kabupaten Nias Selatan juga tak kalah banyak.
Total terdapat 4 pasangan calon kepala daerah yang sudah mendaftar di KPU. Berikut daftarnya:
1. Firman Giawa - Robert Dachi (Nasdem dan Gerindra)
2. Sokhiatulo Laia - Yusuf Nakhe (PDIP, Hanura, PKB, Buruh, dan PSI)
3. Fajarius Laia - Sifaoita Bu'ulolo (PAN dan Demokrat)
4. Idealisman Dachi - Foluaha Bidaya (Golkar dan Gelora)
Mengacu pada data KPU, Daftar Pemilih Tetap (DPT) Nias Selatan tahun 2024 ini sebanyak 211.019 pemilih.
5. Kota Pematangsiantar
Persaingan politik di Kota Pematangsiantar juga tak kalah ketat dibanding sejumlah daerah lainnya.
Total ada 4 pasangan calon kepala daerah yang mendaftar di KPU. Berikut daftarnya:
1. Susanti Dewayani - Ronald Darwin Tampubolon (PAN, PKS, dan Hanura)
2. Mangatas Silalahi – Ade Sandrawati Purba (Golkar, Perindo, Partai Buruh, dan PSI)
3. Yan Santoso Purba - Irwan (PDIP)
4. Wesly Silalahi - Herlina (Gerindra, Demokrat, Nasdem, dan Gelora)
Mengutip informasi dari KPU Pematangsiantar, Daftar Pemilih Tetap (DPT) tercatat sebanyak 202.206 pemilih.
(*/tribunmedan.com)
Artikel ini ditulis oleh mahasiswa magang dari Fisip USU, Sion Philip Sagala
| BESOK TERAKHIR, Sudah 162 Gugatan Sengketa Pilkada Daftar ke MK, Pihak Kamil-Suswono Belum Daftar |
|
|---|
| Daftar Lengkap Hasil Pilkada Bupati/Walikota se-Sumut 2024-2029 Telah Ditetapkan KPU Kabupaten/Kota |
|
|---|
| PENETAPAN HASIL PILKADA 2024, KPU Sumut Rekapitulasi Suara Calon Gubernur hingga 9 Desember 2024 |
|
|---|
| RESMI Hasil Rekap KPU, Pramono-Rano Karno Kuasai 6 Wilayah Jakarta, Pilgub Jakarta Satu Putaran? |
|
|---|
| UPDATE Hasil Resmi Rekap KPU Pilgub Jakarta, Pramono-Rano Kuasai 5 Wilayah, Menang Satu Putaran? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pasangan-Eddy-Berutu-dan-Depriwanto-Sitohang-resmi-mendaftar-ke-KPU-Dairi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.