Berita Seleb
Masuk Penjara Lagi, Angela Lee Diduga Pakai Modus Ini saat Menipu Korban Tas Branded
Korban Angela Lee sekaligus penjual tas branded, Francisca Indriati mengungkapkan modus yang diduga dilakukan sang selebritis
TRIBUN-MEDAN.com - Artis Angela Lee kembali mendekam di penjara lantaran kasus dugaan penipuan tas branded.
Korban Angela Lee sekaligus penjual tas branded, Francisca Indriati mengungkapkan modus yang diduga dilakukan sang selebritis saat menipu dirinya.
Angela Lee hanya membayar 20 persen dari nominal harga tas yang dibelinya.
Padahal, investor yang awalnya mendukung bisnis tas branded Angela Lee itu sudah memberikan uang secara penuh untuk membeli barang.
“Dia memang tarik barang dari saya, dia bayar cuma 20 persen dia tarik dari investor 100 persen ,” kata Francisca Indriati saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/8/2024).
Belum melunasi pembelian tas dari seller, Angela Lee justru menggadaikan barang mewah tersebut untuk kembali meraup uang.
“Uangnya setelah terima barang belum lunas ya terus barang dia gadai,” katanya.
“Dia gadai dengan harga 30-40 % murah banget, jadi dia ngumpul duitnya,” ujarnya.
Pengusaha tas branded itupun kemudian menganalogikan cara bermain Angela Lee.
“Dari investor misal nih, harga tas Rp 100 juta di saya, dia minta sama investor Rp 100 juta, saya dibayar Rp 20 juta,” lanjutnya.
Francisca mengatakan dirinya berani tasnya diangsur Angela Lee lantaran sudah percaya terhadap artis tersebut.
“Dia dapat barang dari saya karena kepercayaan, saya lepas, setelah itu begitu dia terima barang dia gadai dengan harga Rp 30 juta,” lanjutnya.
Dari cara main tersebut, Angela Lee diduga bisa meraup uang dari investor dan penggadaian tas tersebut.
“Jadi dia terima uang berapa itu, dengan digadai dia terima uang tapi barang nggak di tempat, digadai,” tutupnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Angela Lee kembali mendekam di penjara atas kasus dugaan penipuan tas branded.
Sebelumnya, Angela Lee juga sempat merasakan dinginnya lantai tahanan pada 2017 lalu.
Sempat Pacari Kurir Narkoba Fredy Pratama
Angela Lee juga sempat diperiksa karena menerima aliran dana dari jaringan narkoba Fredy Pratama.
Angela Lee merupakan aktris sekaligus model Indonesia.
Angela Lee lahir di Semarang, Jawa Tengah tepatnya pada 14 Maret 1987.
Ia pernah menikah dengan pria bernama David Hardian Sugito.
Orang tuanya bernama Jexelz Lee dan ibunya, Ken Lee.
Sejak kecil selebgram ini gemar mengikuti kegiatan-kegiatan seni.
Hingga ia tumbuh dewasa, ia kerap mengikuti ajang pemilihan model dan menyanyi.
Sebelum terjun ke dunia hiburan, Angela Lee menempuh pendidikan di UNAKI, Semarang, Jawa Tengah dengan mengambil jurusan akuntansi.
Angela Lee dikenal sebagai selebgram yang sering menyuguhkan konten humor.
Dengan ciri khas logat Jawanya yang medok, unggahan dan parodi Angela selalu dinantikan para pengikutnya di Instagram.
Followes yang mencapai 1,6 juta dan kemampuannya melawak itupun menjadi selebgram yang sering menerima endorsement.
Selain menjadi selebgram, ternyata Angela merupakan seorang pecinta game.
(*/ Tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram , Twitter dan WA Channel
| Awal Mula Inara Rusli Dituduh Selingkuh dengan Suami Orang, Istri Sah Beberkan Bukti: Ada CCTV |
|
|---|
| Bocor Isi Chat Inara Rusli dengan Istri Saha Insanul Jihadi, Eks Istri Virgoun Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
| SOSOK Inara Rusli Eks Istri Virgoun Dituding Pelakor Usai Influencer Mawa Bongkar Perselingkuhan |
|
|---|
| REAKSI Inara Rusli Dituding Pelakor Suami Konten Kreator Wardatina: Aku Memilih Sujud |
|
|---|
| MUNCUL Usai Cerai dari Azizah Salsha, Pratama Arhan Salah Tingkah Dipanggil Duda, Asnawi: Mahal Bro |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/SOSOK-Angela-Lee-2-Kali-Ditangkap-Penipuan-Tas-Mewah-Sempat-Pacari-Kurir-Narkoba-Fredy-Pratama.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.