POLRES SAMOSIR

Polres Samosir Tingkatkan Pengamanan Tiap Rangkaian Kegiatan Masyarakat Jelang HUT RI

Polres Samosir dan jajaran Polsek meningkatkan pengamanan di berbagai kegiatan masyarakat di seluruh wilayah Samosir, Rabu (14/8/2024)

Editor: Arjuna Bakkara
IST
Polres Samosir dan jajaran Polsek meningkatkan pengamanan di berbagai kegiatan masyarakat di seluruh wilayah Samosir, Rabu (14/8/2024) menjelang kegiatan HUT RI mendatang. 

TRIBUN-MEDAN.COM, SAMOSIR-Menjelang peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Polres Samosir dan jajaran Polsek meningkatkan pengamanan di berbagai kegiatan masyarakat di seluruh wilayah Samosir.

 Langkah ini dilakukan untuk memastikan seluruh rangkaian acara perayaan pada 17 Agustus 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Pengamanan telah dilakukan di beberapa kegiatan penting, termasuk perlombaan tingkat Sekolah Dasar se-Kecamatan Harian yang berlangsung di halaman Kantor Camat Harian, pertandingan bola voli antar desa, serta perlombaan lari estafet kardus antar pelajar SD se-Kecamatan Sianjur Mula-mula di Desa Aek Sipitudai sejak, Rabu (14/9/2024). 

Selain itu, kegiatan seperti tarik tambang antar instansi dan OPS Kabupaten Samosir di Tanah Lapang Pangururan, serta lari terompah dan jalekkat di lapangan Tugu Lumban Tukkup, Kecamatan Nainggolan, juga mendapatkan pengawasan ketat.

Kegiatan menyambut kemerdekaan di Desa Tomok, Kecamatan Simanindo, yang melibatkan Pemerintah Desa dan mahasiswa KKN UNIMED, juga dipantau oleh personil kepolisian.

Pengamanan lebih lanjut dilakukan selama gladi bersih upacara HUT Kemerdekaan di tanah lapang Ambarita, Kecamatan Simanindo.

Kasi Humas Polres Samosir, Brigpol Vandu P Marpaung, menjelaskan bahwa kehadiran personil Polres dan Polsek bertujuan untuk menjaga keamanan dan kelancaran acara, mengatur arus lalu lintas, dan memberikan himbauan agar semua kegiatan dapat berlangsung dengan khidmat dan tanpa insiden yang membahayakan. "

Kami ingin memastikan masyarakat merasa nyaman dan aman selama mengikuti rangkaian kegiatan jelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2024," ujar Brigpol Vandu.(jun-tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved