Resep Makanan

Resep Chicken Wings Panggang, Camilan Kekinian ala Cafe Perkotaan

Chicken wings panggang merupakan camilan kekinian ala cafe perkotaan yang sering disajikan saat nongkrong bersama teman

Editor: Array A Argus
masakapahariini
Resep chicken wings panggang 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Kafe di perkotaan seringkali memiliki beragam menu andalan untuk disajikan bagi pelanggan yang datang berkunjung.

Satu diantara menu tersebut berupa chicken wings panggang.

Meski terlihat sederhana, tapi jika diolah dengan tepat, makanan yang satu ini dijamin bikin ketagihan.

Pada ulasan kali ini, Tribun-medan.com mencoba menyuguhkan menu chicken wings panggang yang bisa disajikan di kafe-kafe perkotaan.

Untuk bahan yang dibutuhkan cukup mudah didapat.

Dan proses pembuatannya juga tidak terlalu lama.

Berikut adalah resep dan cara pembuatan chicken wings panggang. 

Bahan-bahan

Bahan

  • 500 g sayap ayam, potong 2 bagian
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 3 sdm Bango Kecap Manis Light
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdt Royco Kaldu Ayam
  • ½ sdt garam
  • 1 sdt merica hitam bubuk

Langkah Pembuatan

    1. Bumbu perendam: Aduk rata semua bahan termasuk Bango Kecap Manis Light dan Royco Kaldu Ayam.
    2. Lumuri sayap ayam dengan bumbu perendam hingga merata. Diamkan selama 1 jam dalam lemari es.
    3. Panggang dalam oven panas selama sekitar 45 menit. Keluarkan. Sajikan.

      (tribun-medan.com)

      Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

      Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

      Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved