Polda Sumut

Zahir Eks Bupati Bara Diburu, Polda Sumut Minta Masyarakat Lapor

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus) Polda Sumatera Utara (Sumut) sedang memburu Zahir, mantan Bupati Batubara periode 2018-2023.

Editor: Arjuna Bakkara
IST
Polda Sumut 

TRIBUN-MEDAN.COM, POLDA SUMUT-Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus) Polda Sumatera Utara (Sumut) sedang memburu Zahir, mantan Bupati Batubara periode 2018-2023, setelah ia ditetapkan sebagai tersangka dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) atas dugaan kasus suap dalam seleksi PPPK di Kabupaten Batubara.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, menyampaikan bahwa tim tengah mencari keberadaan Zahir dan meminta masyarakat yang mengetahui informasi tentang tersangka untuk segera melapor ke pihak kepolisian terdekat.

"Kepada masyarakat yang mengetahui diminta segera menginformasikan kepada pihak kepolisian terdekat," terang mantan Kapolres Biak Papua tersebut, Jumat (2/8/2024).

Zahir sudah dua kali mangkir dari panggilan pemeriksaan pada awal Juli dan 25 Juli 2024.

Sejauh ini, dalam kasus dugaan suap PPPK di Kabupaten Batubara, enam orang telah ditetapkan sebagai tersangka, dengan lima di antaranya sudah diserahkan kepada Jaksa Penuntut Umum (JPU).(jun-tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved