Wanita Dijambret di Medan
HP Seorang Wanita Dijambret Orang Tak Dikenal saat Mau Berangkat Kerja di Jalan PWS Medan Petisah
Seorang wanita menjadi korban jambret di Jalan PWS, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Abdan Syakuro
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Seorang wanita menjadi korban jambret di Jalan PWS, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan.
Handphone korban disebut hilang dirampas dua pelaku yang mengendarai sepeda motor.
Dalam rekaman Closed Cirkuit Television (CCTV) yang korban mengenakan baju berwarna merah awalnya terlihat berjalan kaki seorang diri sambil memegang handphone di sebelah tangan kanannya.
Saat berjalan inilah tiba-tiba handphone korban dirampas oleh jambret bermotor berjumlah dua orang berboncengan.
Dari penjelasan korban yang didapat warga, pelaku disebut orang yang terekam kamera CCTV, menggunakan sepeda motor berboncengan.
Muhammad Azhar, warga di lokasi kejadian menyebut, penjambretan terjadi pada Minggu 21 Juli kemarin sekira pukul 08:00 WIB.
Katanya, korban merupakan pekerja di salah satu mall, yang saat itu hendak berangkat bekerja.
Di lokasi kejadian, korban diduga berjalan kaki sambil bermain handphone ke arah jalan raya Gatot Subroto.
Rupanya pelaku datang dari arah belakang, langsung merampas handphone korban, lalu kabur.
"Yang kena jambret itu pekerja di plaza saat dia mau berangkat kerja. Dari belakang diambil handphone,"kata Azhar, saat diwawancarai, Senin (22/7/2024).
Azhar menerangkan, kejadian serupa memang sudah beberapa kali terjadi.
Namun biasanya malam hari karena jalan tersebut sepi.
Ia selaku warga sekitar mengaku sering mengingatkan setiap orang yang berjalan kaki membawa barang berharga lebih berhati-hati.
Tapi terkadang mereka tidak mempedulikan kata-katanya.
"Jarang terjadi, cuma beberapa kali pernah terjadi kalau malam.Sering saya mengingatkan kalau nampak ada yang mau. Handphone sambil jalan saya ingatkan."
(cr25/tribun-medan.com)