Ada Videotron dengan Animasi 3D di Gedung London Sumatra Medan, Yuk Lihat Langsung!

Ingin tahu se-real apa videotron jumbo yang ada di Medan ini? Yuk langsung kunjungi Gedung London Sumatra untuk menyaksikannya!

|
Editor: Content Writer
Istimewa
Videotron dengan animasi 3D yang berada di Gedung London Sumatra, Medan, Sumut. 

TRIBUN-MEDAN.COM - Denger-denger ada yang lagi bikin heboh di Kota Medan nih! Videotron 3D yang berada di depan salah satu bangunan bersejarah di Kota Medan, yaitu Gedung London Sumatra, sukses menggemparkan masyarakat berkat konten videonya yang XTRA keren!

Bagaimana tidak gempar? Dengan teknologi canggihnya, Videotron 3D jumbo ini menampilkan animasi dengan resolusi tinggi dan detail yang luar biasa.  

Kecanggihan ini memberikan pengalaman menonton konten yang seolah nyata di depan mata masyarakat yang berlalu-lalang di sekitar spot tersebut.

Sejak dipasang, animasi yang ditampilkan di Videotron 3D ini memang sukses menarik perhatian anak-anak muda, terutama karena konten yang ditampilkan bertemakan Rugby dan Gaming.

Salah satu adegan yang bikin heboh ada pada videotron pertandingan Rugby.

Dengan kualitas yang XTRA nyata, bola rugby yang terlempar seakan keluar dari layar dan jatuh di jalan raya, lho!

Baca juga: Nobar Timnas Indonesia U23 Vs Guinea, Pemko Siantar Siapkan Videotron 4x8 di Lapangan Adam Malik

Videotron yang menayangkan animasi game juga enggak kalah memukau!

Adegannya terasa sangat realistis, contohnya saat mobil salah satu player seolah melintasi masyarakat yang sedang menonton. 

Nantikan videotron 3D di kotamu!

Sejak ditampilkan di Gedung London Sumatra, Videotron 3D dengan visual yang canggih  ini langsung menarik perhatian dan mengundang berbagai reaksi dari masyarakat Kota Medan

Berkat teknologi yang makin modern, iklan zaman sekarang memang XTRA unik dan enggak biasa! Animasi 3D yang ditampilkan pun membuat orang bertanya-tanya; “ini real enggak sih?”

Ingin tahu se-real apa videotron jumbo yang ada di Medan ini?

Yuk langsung kunjungi Gedung London Sumatra untuk menyaksikannya!

Oh iya, Videotron 3D ini tidak hanya tayang di Kota Medan, tapi juga bisa disaksikan masyarakat di enam kota besar lainnya, yakni Pekanbaru, Palembang, Lampung, Banjarmasin, Makassar hingga Ambon

Jangan lewatkan kesempatan untuk menonton langsung Videotron 3D ini.

Dapatkan pengalaman visual yang luar biasa dan nantikan kejutan XTRA di kotamu!

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved