Kepulangan Jemaah Haji Sumut

3 orang Jemaah Haji asal Asahan Meninggal Dunia, Suhu Capai 51 Derajat Celcius di Tanah Suci

Tiga orang jemaah haji asal Kabupaten Asahan meninggal dunia di Mekkah, Arab Saudi.

|
TRIBUN MEDAN/ALIF ALQADRI HARAHAP
357 orang jemaah haji kloter I Kabupaten Asahan telah tiba di Masjid Agung Ahmad Bakrie Kisaran, Senin (24/6/2024). Disambut haru oleh keluarga yang menunggu sejak pagi. Tiga diantaranya meninggal dunia. (Alif Alqadri Harahap/tribun-medan.com) 

TRIBUN-MEDAN.com, KISARAN - Tiga orang jemaah haji asal Kabupaten Asahan meninggal dunia di Mekkah, Arab Saudi.

Ketiganya yaitu H Ahmad Faisal Sinaga (56) warga Desa Silau Jawa, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Hj Syaimah Damanik (95) warga Desa Karya Ambalutu, Kecamatan Buntu Pane, dan Hj Ngainah Tukimin (65) warga Desa Pulau Rakyat Pekan, Kecamatan Pulau Rakyat.

Ketua kloter satu Kabupaten Asahan Taufik menjelaskan ketiga orang meninggal dunia tersebut tidak dapat dibawa pulang.

"Ada tiga orang memang, bapak Ahmad Faisal Sinaga meninggal dunia setelah melakukan ibadah lempar jumroh dan merasa kelelahan," kata Taufik, Senin (24/6/2024).

Hj Syaimah Damanik (95) meninggal dunia akibat sakit sehingga sempat dirawat di rumah sakit di Arab Saudi.

"Ibu Syaimah sempat sakit, kemudian kami bawa untuk ditangani di rumah sakit, satu hari setelahnya meninggal dunia," jelasnya.

Sedangkan Hj Ngaimah Tukimin (61) meninggal dunia sehari sebelum kepulangan dari tanah suci.

"Kami ini sebenarnya terlambat pulang. Karena kami mengurus ibu Ngaimah yang sakit sehari sebelum kepulangan. Ibu Ngaimah sempat menjalani seluruh tahapan ibadah haji," jelasnya.

Ia menduga hal tersebut terjadi dikarenakan cuaca ekstrem di Mekkah sehingga mengakibatkan jemaah yang sudah berusia lanjut kelelahan dan mengakibatkan meninggal dunia.

"Disana kalau pagi sekitar 34 derajat, siang menjelang sore, sampai 48 hingga 51 derajat selsius. Sehingga, kemungkinan ini adalah penyebab dropnya para jemaah sehingga kelelahan," pungkasnya.

(cr2/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan  

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved