Polres Samosir
Warga Merasa Nyaman Beribadah Kenaikan Yesus Kristus Dikawal Tim Patroli Polres Samosir
Polres Samosir melaksanakan pengamanan Ibadah Perayaan Kenaikan Yesus Kristus di Gereja Gereja wilayah Kabupaten Samosir dengan pelaksanaan dimulai
TRIBUN-MEDAN.COM, SAMOSIR-Polres Samosir melaksanakan pengamanan Ibadah Perayaan Kenaikan Yesus Kristus di Gereja Gereja wilayah Kabupaten Samosir dengan pelaksanaan dimulai pukul 08.00 WIB, Kamis (09/05/2024).
Sebanyak 73 personil Polres Samosir dilibatkan dalam pengamanan rangkaian ibadah di 26 Gereja prioritas Samosir sedangkan untuk kegiatan ibadah gereja non prioritas dilakukan patroli.
Sebelum pelaksanaan ibadah berlangsung, dilakukan sterilisasi terlebih dahulu oleh personil pengamanan bersama pengurus gereja.
Sterilisasi dilakukan didalam gereja untuk memastikan tidak ada benda, barang yang dapat mengganggu jalannya ibadah.
Dan Pintu Gereja yang digunakan untuk keluar dan masuk umat melalui pintu utama agar setiap orang yang akan memasuki dan keluar gereja dapat dipantau oleh personil pengamanan.
Selanjutnya personil Polres Samosir dan Polsek Jajaran melakukan pengamanan hingga kegiatan selesai.
Polres Samosir melayani dengan sopan santun kepada para umat yang akan masuk Gereja.
Memeriksa tas dan barang yang dibawa umat kedalam gereja dan Dihimbau kepada umat harus fokus, jangan main HP saat melaksanakan ibadah.
Kegiatan ini dilaksanakan bersama remaja gereja untuk mengantisipasi barang-barang yang dicurigai yang dapat menimbulkan gangguan ibadah.
Personil Polres Samosir dan Polsek Jajaran melaksanakan Pengaturan arus lalu lintas bagi kendaraan yang akan memasuki dan keluar lokasi parkiran gereja dan para pemuda / remaja gereja mengatur parkir kendaraan.
Lebih lanjut, Pejabat Sementara Kasi Humas Polres Samosir menegaskan, secara umum untuk kegiatan Ibadah Peringatan Kenaikan Yesus Kristus di wilayah Samosir berjalan aman dan hikmat yang berakhir pukul 12.00 WIB. Selain pengamanan di lokasi dan Patroli Lantas bersama Samapta, Polres Samosir juga menerjunkan tim tertutup dari Satreskrim, Satresnarkoba dan Satintelkam untuk melakukan penyisiran disekitar gereja dan mencegah gangguan Kamtibmas maupun kriminalitas."
"Demi pengamanan dan pelayanan optimal dari Polres Samosir dan Polsek Jajaran, Seksi Propam Polres Samosir bersama Kapolsek Jajaran melakukan pengecekan kehadiran Personil Pengamanan di Gereja gereja dan terhadap kegiatan patroli gereja,"pungkas Brigadir Vandu P Marpaung.(Jun-tribun-medan.com).
Polres Samosir
Polda Sumut
Polisi Amankan Ibadah Kenaikan Isa Al-Masih
Kapolres Samosir AKBP Yogie Hardiman SIK
| Kapolres Rina Frillya: Sinar24Jam Harus Jadi Lentera Kebenaran di Tanah Samosir |
|
|---|
| Ziarah Pada Hari Pahlawan, Kapolres Samosir Tekankan Semangat Pengabdian dan Tanggung Jawab |
|
|---|
| Pekerja Hotel di Samosir Alami Luka Bakar, Polisi Bergerak Cepat lewat Layanan 110 |
|
|---|
| Siaga Hujan dan Angin Kencang, Polres Samosir Perkuat Kesiapan Tanggap Bencana di Kawasan Danau Toba |
|
|---|
| Kapolres Rina Resmikan Pamapta Polres Samosir: Perkuat Fungsi SPKT, Wujudkan Pelayanan Humanis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Polres-samosir-amankan-kenaikan-Al-Masih.jpg)