Pilkada 2024
Mantan Bupati Deli Serdang Yusuf Siregar Daftar ke PKB, Sebut Sudah Dapat Restu dari Nasdem
Mantan Bupati Deli Serdang, M Ali Yusuf Siregar kini sibuk dan fokus untuk mendaftar ke partai sebagai Calon Bupati Deli Serdang di Pilkada 2024.
Penulis: Indra Gunawan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN. com, LUBUKPAKAM - Mantan Bupati Deli Serdang, M Ali Yusuf Siregar kini sibuk dan fokus untuk mendaftar ke partai sebagai Calon Bupati Deli Serdang di Pilkada 2024.
Terakhir Yusuf terlihat mendaftar dan mengambil formulir di kantor DPC PKB Deli Serdang di Lubuk Pakam Rabu, (24/4/2024).
Saat datang ke kantor PKB, Yusuf yang juga merupakan Ketua DPD Partai Nasdem Deli Serdang datang dengan didampingi oleh beberapa pengurus partai.
Kedatangannya langsung disambut oleh Ketua dan Sekretaris DPC PKB Deli Serdang, Said Hadi dan Rakhmadsyah. Yusuf yang datang mengenakan batik lengan panjang bewarna hijau sempat disuguhkan kue risol diatas meja. Yusuf pun sempat melahap kue tersebut sebelum memberikan keterangan pers pada awak media.
"Jadi saya sudah daftar juga ke Golkar dan PAN. Hari ini saya ke PKB dan datang langsung karena ada waktu saya. Sekaligus bersilaturahmi karena PKB ini partai pendukung koalisi kami ketika Pilpres. Harapannya, saya juga nanti bisa diterima PKB sebagai Calon Bupati," ujar Yusuf Siregar.
Yusuf menambahkan kedatangannya langsung ke kantor PKB juga untuk melihat bagaimana sebenarnya hubungan PKB dengan Nasdem setelah Pilpres selesai. Disebut kalau sejauh ini kondisinya semuanya masih bersahabat. Diharap kalau koalisi ini bisa tetap berlanjut kedepannya di Deli Serdang.
"Masa depan Deli Serdang kitalah yang menentukannya. PKB ini sahabat kami sama seperti partai lain di Deli Serdang sahabat semua,"kata Yusuf.
Sebelumnya sempat disinggung soal nama-nama calin lain yang saat ini juga sudah mendaftar ke beberapa partai. Mulai dari anggota DPRD Sumut, DPRD Kabupaten hingga pengusaha dan mantan anggotannya Kepala Dinas. Terkait orang-orang yang telah mendaftar ini Yusuf pun sedikit memberikan komentar.
"Saya berpikir semua kita berhak untuk ikut di Pilkada. Wartawan juga boleh, kalau ada yang mau daftar sampaikan saja ataukan mau jadi calon bupati atau wakil bupati. Itu hak masing masing tidak dilarang yang penting punya komitmen membangun Deli Serdang ini kedepannya," kata Yusuf.
Yusuf merasa saat ini sudah mendapat dukungan dari Partai Nasdem yang sudah punya 7 kursi. Disebut dukungan itu telah didapatkannya sejak setahun lalu. Jika seandainya Nasdem membuka Penjaringan ia pun bisa tidak ikut mendaftar karena memang restu sudah diberikan.
"Soal itu (pendamping wakil) bagi kami berkaitan dengan wakil nanti kita diskusikan karena ini adalah tahap awal pendaftaran. Jangan sampai kita sibuk, orang lain daftar kita gak daftar karena sibuk cari wakil, terakhir tak jelas semuanya dan akhirnya nggak bisa daftar ke KPU. Tahapan pendaftaran ini sekarang makanya semua partai kita daftarin nanti," ucap Yusuf.
Menjawab pertanyaan awak media, Yusuf merasa tidak ada yang tidak mungkin dengan siapa nanti dirinya akan berpasangan. Jika pada periode sebelumnya dirinya berpasangan dengan Ashari Tambunan, disebut bisa saja kedepan berpasangan dengan keluarga Ashari lagi.
Diketahui saat ini pihak dari keluarga mantan Bupati Ashari Tambunan saat ini juga sudah ikut mendaftar sebagai Calon Bupati. Dari keluarganya itu ikut mendaftar dr Asri Ludin Tambunan yang merupakan keponakan Ashari Tambunan atau anak dari mantan Bupati Deli Serdang, Amri Tambunan. Saat ini dokter yang akrab disapa Aci itu sedang menjabat sebagai Kadis Kesehatan Deli Serdang.
(dra/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
| Statemen Saipullah-Atika Nasution setelah MK Tetapkan Menang Pilkada Madina secara Sah |
|
|---|
| DKPP Resmi Sanksi KPU Madina yang Langgar Kode Etik, Loloskan Berkas LHKPN Calon Bupati Nomor Urut 2 |
|
|---|
| Profil Komando Tarigan Wakil Bupati Terpilih Karo 2024, Berikut Rincian Harta Kekayaannya |
|
|---|
| Sidang Lanjutan Pilkada Madina Masuk Tahap Pembuktian, KPU Bawa 41 Alat Bukti |
|
|---|
| Paripurna Pengumuman Pengesahan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Deli Serdang Digelar Senin Depan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Mantan-Bupati-Deli-Serdang-M-Ali-Yusuf-Siregar-daftar-ke-PKB-Sumut_.jpg)