Pilkada Siantar 2024

Partai Demokrat Mulai Buka Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Siantar 22 April 2024

Partai berlambang bintang mercy ini akan menjalin komunikasi dengan partai politik lain seiring pendaftaran calon. 

Penulis: Alija Magribi | Editor: Salomo Tarigan
Tribunnews.com
Pilkada Serentak 2024 

TRIBUN-MEDAN.com, SIANTAR

DPC Partai Demokrat (PD) Kota Pematangsiantar akan membuka pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Pematangsiantar untuk Pilkada 2024 mendatang.

PD membuka pendaftaran bagi siapapun warga negara yang memiliki niat dan kapasitas membangun kota ini. 


Pengurus sekaligus Anggota DPRD Siantar dari Partai Demokrat, Metro B Hutagaol mengatakan fokus penjaringan calon wali kota ini dilakukan setelah Idul Fitri 1445H/2024.


"Barangkali sama seperti partai-partai lainnya, kita juga membuka pendaftaran calon kepala daerah setelah lebaran, persisnya tanggal 22 April 2024. Sudah turun instruksinya dari DPP," kata Metro, Jumat (5/4/2024). 


Metro mengatakan, dengan perolehan suara pada Pemilu 2024 yaitu 3 kursi DPRD Pematangsiantar, tentu PD tidak bisa mengusung calon sendiri.

Partai berlambang bintang mercy ini akan menjalin komunikasi dengan partai politik lain seiring pendaftaran calon. 


"Tentunya setelah pendaftaran dibuka, nama-nama sosok yang kita anggap punya potensi kita harap untuk bersama-sama menjalin komunikasi dengan partai politik lainnya ya," kata Metro. 


"Nanti setelah pendaftaran, kita lakukan penjaringan dan pendalaman visi misinya untuk membangun Kota Siantar. Kita ajak untuk berkomunikasi dengan partai lain, lantaran memang kita tidak bisa berlayar sendiri," kata Metro. 


Disinggung terkait nama-nama yang sudah menjalin komunikasi dengan Partai Demokrat saat pra-pendaftaran, Metro mengaku internal partai sudah menerima nama dari lapangan. 


"Ada beberapa nama memang. Ada tiga nama yang sudah sempat cerita dulu sebelum nanti bakal mendaftar. Tapi belum bisa kita sebutkan," pungkas Metro.

(alj/tribun-medan.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter    

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved