Polres Pematang Siantar

Cegah Kecurangan Penyaluran BBM, Sejumlah SPBU di Pematang Siantar Diawasi Polisi Jelang Lebaran

Cegah Kecurangan Penyaluran BBM, Sejumlah SPBU di Pematang Siantar DIawasi Polisi Jelang Lebaran

Editor: Arjuna Bakkara
IST
Mencegah kecurangan pengisian BBM Polres Pematangsiantar bersama dengan Polsek jajaran Intensifkan patroli dialogis ke SPBU, Minggu (31/3/2024). 

TRIBUN-MEDAN.COM, PEMATANGSIANTAR-Dalam mencegah kecurangan pengisian BBM Polres Pematangsiantar bersama dengan Polsek jajaran Intensifkan patroli dialogis ke SPBU, Minggu (31/3/2024).

Patroli dialogis ini dilakukan sebagai upaya pencegahan kecurangan, menjelang hari Raya Paskah 2024 dan Idul Fitri 1445 Hijriah yang akan datang.

Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK, mengatakan Patroli dialogis tersebut selain untuk mencegah terjadi kecurangan, juga memastikan agar BBM tetap tersedia di wilayah Kota Pematangsiantar.

Kegiatan Patroli dialogis di SPBU ini dilakukan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas, terutama jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Selain itu untuk mencegah tidak ada praktik-praktik kecurangan yang dapat merugikan masyarakat.

Pada kesempatan itu Anggota dilapangan juga menghimbau kepada pengusaha SPBU agar menjaga ketersediaan BBM jelang hari raya Idul Fitri dan tidak melakukan praktik kecurangan yang dapat merugikan masyarakat.

“Kami tidak segan-segan memberikan sanksi yang tegas kepada SPBU, jika ditemukan mencurangi konsumen atau melakukan hal – hal lain yang melanggar peraturan,"ujar Yogen.

Adapun patroli ini dipimpin langsung oleh pawas dari polres dan para kapolsek jajaran dan polres pematangsiantar.

Kegiatan lanjutan ini untuk memastikan bahwa masyarakat mendapatkan pelayanan yang baik, dan menjamin ketersediaan BBM aman selama perayaan Hari Raya Idul Fitri 2024.(Jun-tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved