Polres Samosir
Patroli Dialogis Unit Patroli Sat Samapta Polres Samosir, Cek Situasi di SPBU Pangururan
Personil Unit Patroli Sat Samapta Polres Samosir Patroli Dialogis ke SPBU Pangururan untuk pengecekan situasi keamanan, kelancaran Pengisian BBM
TRIBUN-MEDAN.COM, SAMOSIR-Personil Unit Patroli Sat Samapta Polres Samosir Patroli Dialogis ke SPBU Pangururan untuk pengecekan situasi keamanan, kelancaran Pengisian BBM dan Antisipasi terjadinya tindak pidana, Sabtu (30/03/2024).
Dari hasil patroli diseputaran SPBU Pangururan tidak didapati hal-hal yang dicurigai yang dapat mengganggu aktivitas di SPBU.
Personel mendapati antiran kendaraan yang hendak mengisi BBM dan tidak didapati Masyarakat yang mengisi BBM menggunakan Jrigen.
Personil Unit Patroli Sat Samapta Polres Samosir Juga melakukan pengaturan arus lalau lintas dan mengatur antrian kendaraan satu arah bagi antrian kendaraan yang akan mengisi BBM ke SPBU Pangururan.
Bripda Greniel Sihite bertemu dengan petugas pompa BBM (Petugas Pengisian) di SPBU Pangururan dan menyampaikan Himbauan agar tidak melakukan kecurangan dalam ukuran Pada saat pengisian BBM.
Agar Petugas SPBU melayani konsumen dengan baik dan Melakukan pengecekan stok Ketersediaan BBM agar dapat dilakuakan perencanaan pembelian ke Pertamina.
Juga dilakukan Koordinasi dengan Petugas Lapangan SPBU Pangururan dan didapati informasi yakni "Setiap Harinya Kita Melakukan Pembelian BBM apabila Stok BBM tidak mencukupi untuk hari selanjutnya dan untuk saat ini Stok BBM kita masih tersedia.
Kondisi stok BBM kita saat ini yakni Pertalite 19.168 liter, Pertamax 7.345 liter, Dexlite 10,327 liter dan Bio Solar 19,669 liter.
"Sedangkan untuk persiapan kita menjelang libur lebaran nanti telah kita koordinasikan dengan Pertamina untuk menyiapkan BBM untuk SPBU Pangururan dikarenakan wilayah kabupaten samosir pasti ramai dikunjungi wisatawan ataupun yang mudik pengguna kendaraan yang membutuhkan BBM banyak maka kita antisipasi kekurangan BBM di SPBU Pangururan di libur lebaran nantinya,"ucap Raimond Sinurat.
Bripda Greniel Sihite menyampaikan bila ada antrian panjang agar menghubungi Polres Samosir agar nantinya kita dapat atur lalu lintas, antisipasi kacetan dan laka lantas.
Personel juga megantisiapsi penyaluran BBM subsidi kepada konsumen yang tidak berhak.
"Harus ada surat rekomendasi untuk pengisian BBM subsidi yang melakukan pembelian menggunakan jerigen sebagai tindakan kita dalam pencegahan malpraktek penggunaan BBM Bersubsidi dan Antisipasi Kecurangan Penimbunanan BBM,"ujarnya.(Jun-tribun-medan.com).
Kapolres Samosir Tingkatkan Kemampuan Personel
SPBU salah isi bbm
Polda Sumut
Pengamanan Idul Fitri 2024
| Kapolres Rina Frillya: Sinar24Jam Harus Jadi Lentera Kebenaran di Tanah Samosir |
|
|---|
| Ziarah Pada Hari Pahlawan, Kapolres Samosir Tekankan Semangat Pengabdian dan Tanggung Jawab |
|
|---|
| Pekerja Hotel di Samosir Alami Luka Bakar, Polisi Bergerak Cepat lewat Layanan 110 |
|
|---|
| Siaga Hujan dan Angin Kencang, Polres Samosir Perkuat Kesiapan Tanggap Bencana di Kawasan Danau Toba |
|
|---|
| Kapolres Rina Resmikan Pamapta Polres Samosir: Perkuat Fungsi SPKT, Wujudkan Pelayanan Humanis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/personel-POLRES-SAMOSIR-BERPATROLI-DI-SEPUTAR-spbu.jpg)