Buka Puasa Bersama di Kampung Aur Lembah, Aqua Santuni Anak Yatim
Aqua menggelar buka puasa bersama warga Kampung Aur Lembah, Kota Medan, di Masjid Jami' Aur, Selasa (26/3/2024).
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN – Aqua menggelar buka puasa bersama warga Kampung Aur Lembah, Kota Medan, di Masjid Jami' Aur, Selasa (26/3/2024). Selain berbuka puasa, pada kesempatan tersebut, Aqua turut menyerahkan santunan kepada puluhan anak yatim.
Corporate Communication Aqua, Michael Liemena dalam keterangan persnya yang diterima Tribun-Medan.com, Kamis (28/3/2024) mengatakan, buka puasa bersama yang diselenggarakan ini merupakan wujud ikut berbagai kepada warga.
Pada kesempatan tersebut Michael mengajak warga untuk memperhatikan kecukupan konsumsi air minum setiap hari, termasuk di bulan Ramadhan saat ini. Kekurangan asupan air minum akan berakibat pada terjadinya dehidrasi jangka pendek yang mengakibatkan mulut kering dan haus, lemah, pusing, mood dan konsentrasi terganggu, suhu tubuh terganggu, dan jantung berdebar.
“Apabila dehidrasi itu berlangsung terus dalam jangka panjang berpotensi pada gangguan yang lebih serius seperti penyakit ginjal kronis, infeksi saluran kemih, penyakit jantung, obesitas (kegemukan), kanker, dan diabetes," katanya.
Baca juga: Kiat Sukses Selama 51 Tahun, Aqua Jamin Produksi dan Kelestarian Lingkungan yang Berkelanjutan
Michael menjelaskan, selama menjalankan ibadah puasa Ramadhan saat ini, perlu menerapkan pola 2-4-2, yaitu minum air mineral dua gelas pada saat berbuka, empat gelas pada malam hari dan dua gelas pada saat sahur. Dengan demikian tubuh kita terhidrasi dengan baik dan tetap bugar selama berpuasa," ujarnya.
"Selain kuantitas air minum perlu juga diperhatikan kualitasnya. Air minum yang baik dan berkualitas adalah air yang tidak berasa, tidak berbau, tidak berwarna, serta bebas dari cemaran dan kontaminan. Itu sebabnya kita harus memastikan air yang kita konsumsi berasal dari sumber yang terpilih, terlindungi dan terjaga kemurniannya.," lanjut Michael.
Michael menambahkan,. Aqua yang berasal dari sumber mata air pegunungan seperti yang diproduksi Pabrik Aqua Berastagi dan Langkat di Sumatera Utara telah memenuhi syarat sebagai air minum yang berkualitas dan dapat dikonsumsi secara berkala.
Ustadz Arsyad Tanjung dalam tausiyah jelang berbuka puasa mengatakan, bulan Ramadan ini adalah bulan penuh keberkahan. Menyantuni anak yatim adalah suatu kebaikan.
“Aqua telah melakukan kebaikan dengan menyantuni anak yatim di Kampung Aur Lembah, Medan ini adalah hal yang luar biasa. Semoga Aqua selalu mendapatkan keberkahan," kata Ustadz Arsyad Tanjung dalam tausiyah jelang berbuka puasa.
Ustadz Arsyad Tanjung juga mengingatkan bahwa kita perlu menyadari nikmat sehat dan kesempatan yang diberikan Allah kepada kita untuk dapat bersilaturahmi seperti ini.
Sementara itu. Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Jami' Aur Fazli Piliang (71 tahun) yang menetap di Kampung Aur Lembah sejak tahun 1970 menghaturkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian AQUA terhadap masyarakat Kampung Aur Lembah, terutama para anak yatim. (*/top/Tribun-Medan.com)
| DEDI Mulyadi Tolak Keras Diminta Bersihkan Nama Baik Aqua "Dikasih Duit Nih" |
|
|---|
| TAK Terima Viralkan Aqua dari Sumur Bor, Kini Dedi Mulyadi Diminta Bersihkan Nama Baik: Propaganda |
|
|---|
| KLARIFIKASI AQUA Usai Disidak Dedi Mulyadi dan Disebut Bersumber dari Sumur Bor |
|
|---|
| TERBONGKAR Rahasia Aqua, Ternyata dari Sumur Bor, Dedi Mulyadi: Saya Kira Dari Mata Air |
|
|---|
| Regal Springs Indonesia Resmikan Perpustakaan dan Bagikan Makanan Bergizi di Desa Naga Kisar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Aqua-Bukber.jpg)