Viral Medsos
Remaja di Pelkalongan Tenggelam dan Hilang di Sungai Lodji, Sempat Ditolong tapi Terseret Arus
Komandan KP IX-1015 Dit PolAirud Polda Jateng, Aipda Wahyoe Tri P mengatakan, kejadian orang tenggelam ini dilaporkan ke tim
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Malang nasib remaja di Pekalongan tewas tenggelam di sungai Lodji, Jumat (2/2/2024).
Remaja yang tenggelam ini berusia 15 tahun.
Jasad korban juga belum diketahui keberadaanya, sebab tim masih melakukan pencarian.
Komandan KP IX-1015 Dit PolAirud Polda Jateng, Aipda Wahyoe Tri P mengatakan, kejadian orang tenggelam ini dilaporkan ke tim SAR sekitar pukul 15.45 WIB.
"Jadi pada saat itu, saksi yang bernama Muhammad Zaeni (61), warga Poncol, GG.Kemangi 14 D, Kecamatan Pekalongan Timur Kota Pekalongan sedang melintas di jembatan Sungai Lodji, melihat korban berada di tengah sungai terlihat kepala korban tenggelam," kata Aipda Wahyoe Tri P.
Baca juga: LIVE Streaming Frosinone vs AC Milan, Susunan Pemain dan Statistik Head to Head
Kemudian, saksi ini berhenti di tengah jembatan dan melompat dari jembatan ke Sungai Lodji untuk menolong korban.
Setelah saksi sudah berada di Sungai Lodji berusaha untuk meraih korban, memegang kepala dan badan korban, akan tetapi korban terlepas.
"Saksi tidak kuat, karena arus sungai cukup lumayan deras dan akhirnya saksi kembali pinggir sungai Lodji."
"Selanjutnya warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut melapor ke PMI Kota Pekalongan," imbuhnya.
Baca juga: Gantikan Mahfud MD, Harta Kekayaan Tito Karnavian Tembus Rp 20 M, Anehnya Tak Punya Mobil
Aipda Wahyu mengungkapkan, untuk identitas tim SAR gabungan belum mengetahuinya.
Akan tetapi untuk ciri-cirinya berjenis kelamin laki-laki, berumur 15 tahun, rambut hitam pendek, dan kurus.
"Upaya yang kami lakukan saat ini melakukan assessment terlebih dahulu, dan melakukan pencarian hingga malam nanti. Apabila belum ditemukan akan dilanjutkan besok pagi," ungkapnya.
Artikel ini diolah Tribun Pantura
Baca Berita Tribun Medan Lainnya di Google News
Remaja di Pelkalongan Tenggelam dan Hilang di Sung
remaja tenggelam
tenggelam
tewas
Berita Viral
Tribun Medan
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ilustrasi-tenggelam-triun-medan_20170226_084720.jpg)