News Video
Cak Imin Respons Diberhentikannya KH Marzuki Mustamar sebagai Ketua PWNU Jawa Timur
Pemberhentian itu diduga dilatabelakangi karena adanya perbedaan pilihan di tubuh PBNU terkait Pilpres 2024.
TRIBUN-MEDAN.COM - Cawapres nomor urut satu Muhaimin Iskandar merespons diberhentikannya KH Marzuki Mustamar sebagai Ketua PWNU Jawa Timur.
Cak Imin berkata bahwa pemecatan bukan merupakan tradisi dari NU.
Pernyataan itu disampaikan Cak Imin di Situbondo, Jawa Timur, Kamis (28/12) malam.
Cak Imin menilai pemberhentian Kiai Marzuki justru merugikan PBNU.
Sebab menurut Cak Imin Kiai Marzuki memiliki pengaruh yang cukup kuat.
"Orang sahebat Kiai Marzuki bisa diberhentikan. Tidak ada di NU kultur pemberhentian. Jadi yang rugi justru PBNU menurut saya," pungkas Cak Imin.
Sementara itu pemberhentian Ketua PWNU Jawa Timur itu sempat diduga karena motif politik.
Pemberhentian itu diduga dilatabelakangi karena adanya perbedaan pilihan di tubuh PBNU terkait Pilpres 2024.
Dugaan itu disampaikan oleh Wakil Ketua PWNU Jawa Timur KH Abdussalam Shohib atau Gus Salam.
Namun isu tersebut dibantah langsung oleh PBNU.
PBNU membantah bahwa pemberhentian KH Marzuki itu berkaitan dengan Pilpres 2024.
Bantahan itu disampaikan oleh Wakil Ketua Umum PBNU H Amin Said.
Ia mengatakan bahwa pemberhentian itu sesuai dengan AD/ART PBNU.
“Proses pemberhentian juga sesuai AD/ART dan ketentuan yang ada,” kata Amin Said Husni, Kamis.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cak Imin Respons Pemberhentian Kiai Marzuki dari Jabatan Ketua PWNU Jatim: Itu Bukan Tradisi NU,
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|