News
Fakta Menarik Rumah Candi 'Istana Wong Sinting' Ki Joko Bodo yang Bernilai Rp 25 Miliar
Rumah Candi atau Istana Wong Cilik milik Ki Joko Bodo kembali viral di media sosial saat sang anak menujukkan candi peninggalan sang ayah
TRIBUN-MEDAN.COM,- Rumah Candi atau Istana Wong Sinting peninggalan Ki Joko Bodo kembali viral di media sosial.
Viralnya Rumah Candi atau Istana Wong Sinting milik Ki Joko Bodo itu setelah sang anak bernama Ayda Prasasti memamerkan candi peninggalan sang ayah, yang penuh dengan relief.
Baca juga: SOSOK Ayada Sasti, Wanita Pamer Hadiah Ukiran Candi dari Ayahnya, Ternyata Anak Ki Joko Bodo
Menurut Ayda Prasasti yang karib disapa Sasti ini, relief yang tergambar pada candi memiliki makna tersendiri.
Karena hal itu pula, banyak yang penasaran dengan Rumah Candi atau Istana Wong Sinting milik Ki Joko Bodo ini.
Lantas, apa saja fakta unik Rumah Candi ini, berikut ulasannya.
1. Ditaksir Seharga Rp 25 Miliar
Ki Joko Bodo adalah paranormal yang cukup kesohor di zamannya.
Ia dikenal sebagai sosok yang nyentrik, dengan Rumah Candi atau Istana Wong Sinting yang sudah dibangunnya itu.
Sebelum ia meninggal dunia tahun 2022 silam, pria kelahiran Bali tahun 1964 itu bertobat.
Ia kembali mengimani Al Quran sebelum mengembuskan napas terakhirnya.
Meski Ki Joko Bodo sudah tiada, tapi Rumah Candi miliknya masih berdiri kokoh.
Baca juga: Bantah Keluarganya Berebut Harta Warisan, Anak Ki Joko Bodo Sebut Sudah Dapat Bagian Masing-masing
Rumah Candi yang ada di Jalan Pala 3 No 9, RT 9/RW 2, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Kota Jakarta Timur itu pun ditaksir berharga senilai Rp 25 miliar.
Yang membuat rumah ini berharga fantastis karena banyak ukiran dan patung yang berdiri.
Mulai dari patung burung-burung, hingga ukiran relief yang ada di dinding rumah.
2. Candi Setinggi 33 Meter dan Goa
Rumah Candi atau Istana Wong Sinting milik Ki Joko Bodo yang kembali viral itu memang identik dengan candi.
Di rumah tersebut, ada sebuah candi setinggi 33 meter.
Cadi itu menjadi bagian ornamen yang ada di bagian tengah rumah.
Baca juga: Putra Ki Joko Bodo Bantah Tudingan Keluarga Ribut Karena Harta Warisan: Keluarga Gak Ada Masalah
Bukan cuma candi saja, di kediaman Ki Joko Bodo juga ada goa.
Goa itu dahulunya sering digunakan Ki Joko Bodo untuk melakukan ritual atau meditasi.
3. Gazebo Khusus
Rumah dengan beragam ornamen patung ini juga memiliki gazebo khusus.
Gazebo itu disediakan untuk para tamu yang datang.
Biasanya, Ki Joko Bodo menyambut tamu khusus tersebut di gazebo yang sudah dibangunnya itu.
Baca juga: Pesan Terakhir Ki Joko Bodo Sebelum Meninggal Dunia, Tak Ingin Anaknya Jadi Paranormal
Setelah Ki Joko Bodo tiada, Rumah Candi Peninggalannya dirawat oleh anak dan keluarga.
4. Patung Hewan dan Prasasti
Bagi sebahagian orang, Rumah Candi atau Istana Wong Sinting milik Ki Joko Bodo ini terkesan angker.
Sebab, terlihat beragam patung di depan, maupun dalam rumah.
Bahkan, di dalam rumah juga ada sebuah prasasti.
Baca juga: Ki Joko Bodo Meninggal Dunia, Nasib Rumah Mewah dengan Goa dan Candi Miliknya Terbongkar
Adapun patung-patung di Rumah Candi itu memiliki beragam bentuk.
Mulai dari patung burung di bagian depan, hingga patung yang mirip leak Bali terpampang besar di sudut dekat pintu masuk rumah.
5. Relief yang Menimpan Banyak Makna
Rumah Candi milik Ki Joko Bodo ini memiliki beragam relief yang ternyata punya arti khusus bagi pemiliknya.
Menurut Ayda Pasasti atau Sasti, anak perempuan Ki Joko Bodo, ternyata relief yang ada di rumah itu mengisahkan perjalanan sang ayah.
Ki Joko Bodo muda rupanya pernah hidup dalam kegetiran.
Ia pernah menjadi penjual nasi goreng, bahkan pernah ditahan.
Bahkan, Sasti pun mengisahkan bahwa ayahnya itu tiga kali menikah.(tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Bupati Humbang Terpilih Dr Oloan P Nababan Ikuti Sekolah Partai PDIP: Bekal Membangun Humbahas |
|
|---|
| Kopi Tanjungpinang Catat Sejarah Baru, Asosiasi Kopi Nusantara Dibentuk Satukan Nusantara |
|
|---|
| HEBOH Pengantin Wanita Kabur Usai Akad Nikah, Ternyata Cari Sang Mantan Bawa Surat Berharga |
|
|---|
| Respons Menohok Demokrat Soal AHY Masuk Bursa Cawapres Ganjar Pranowo : Kita Beda Posisi |
|
|---|
| Harga BBM Terbaru di Sumut dan Seluruh Wilayah Indonesia Hari Ini, Nonsubsidi Resmi Turun Harga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Rumah-Candi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.