Haornas Ke-40 Kabupaten Deliserdang 2023, Momentum Membudayakan Olahraga
Hari Olahraga Nasional (Haornas) merupakan salah satu momen penting bagi dunia olahraga, khususnya di Kabupaten Deliserdang.
TRIBUN-MEDAN.com, DELISERDANG - Hari Olahraga Nasional (Haornas) merupakan salah satu momen penting bagi dunia olahraga, khususnya di Kabupaten Deliserdang. Peringatan Hari Olahraga Nasional menjadi momentum yang tepat untuk membudayakan dan meningkatan prestasi olahraga.
Sangat diperlukan langkah nyata dalam menggerakkan, memfasilitasi dan mengedukasi masyarakat agar memahami arti pentingnya berolahraga dalam kehidupan sehari-hari.
"Budaya berolahraga tidak dapat tumbuh secara instan, tetapi harus melalui proses berjenjang dan berkesinambungan dimulai dari lingkungan terkecil sampai komunitas masyarakat lebih besar. Oleh karena itu, sangat diperlukan peran serta keluarga dengan menerapkan pola hidup aktif berolahraga dan didukung aparatur pemerintah, mulai dari RT/RW, desa, kecamatan hingga tingkat kabupaten," ungkap Sekretaris Daerah Kabupaten Deliserdang, H Timur Tumanggor SSos MAP, pada Apel Peringatan Hari Olahraga Nasional ke-40 Tingkat Kabupaten Deliserdang Tahun 2023.
Acara ini juga dirangkai dengan pemberian tali asih kepada atlet dan pelatih berprestasi di Gedung Olahraga (GOR) Lubuk Pakam, Senin (18/12/2023).
Baca juga: Bupati Deliserdang Buka Gebyar Futsal Umum dan Pelajar Sumatera Utara 2023
Sesuai kebijakan pemerintah, yakni meningkatkan kualitas hidup manusia Indonesia yang sehat dan produktif, Sekda mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersatu padu dan bersinergi dalam menggelorakan Gerakan Ayo Berolahraga.
Tujuannya adalah agar olahraga menjadi budaya dan gaya hidup di tengah-tengah masyarakat. Dengan diposisikannya olahraga sebagai kebutuhan dan gaya hidup, maka secara tidak langsung akan membuka ruang yang luas munculnya bibit-bibit potensial olahragawan berprestasi.
Selanjutnya, akan dibina dan dikembangkan dengan dukungan kuat menjadi atlet-atlet elit yang berprestasi tingkat nasional maupun internasional.
Sebelumnya Kepala Dinas (Kadis) Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Budporapar) Deliserdang, Ismail SSTP MSP dalam laporannya menyebutkan, dilaksanakannya Peringatan Haornas ke-40 Tingkat Kabupaten Deliserdang Tahun 2023 adalah sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi kepada para atlet dan pelatih berprestasi di tingkat nasional maupun internasional asal Kabupaten Deliserdang.
Baca juga: Seminar Parenting, Ketua PKK Deliserdang: Pendidikan Terbaik Dimulai dari Keluarga
Untuk penghargaan dan tali asih, rinci Kadis Budporapar, diberikan kepada 420 atlet, antara lain atlet berprestasi tingkat internasional enam orang, atlet berprestasi tingkat nasional 31 orang, atlet berprestasi tingkat provinsi 301 orang, pelatih berprestasi tingkat nasional 15 orang dan pelatih berprestasi tingkat provinsi 67 orang.
Turut hadir di kegiatan itu, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Deliserdang, Khairullah Siregar; Ketua National Paralympic Committee (NPC) Deliserdang, Muhammad Khairil; Camat Biru Biru, Eddy Saputra Siregar SSTP MAP; Camat Pagar Merbau, H Ibnu Hajar SSos; Camat Beringin, H Iskandar Sahyuti Siregar SSos MAP dan lainnya.(*)
| Kapolres Batubara Hadiri Haornas ke-45, Jalan Santai Bersama Masyarakat |
|
|---|
| Sekda Deli Serdang H. Timur Tumanggor Bangga Bergabung di Sopo ATRestorasi Bersatu |
|
|---|
| Sabtu Ceria di Deliserdang: Tingkatkan Minat Baca, Literasi, dan Latih Kemampuan Berpikir Analitis |
|
|---|
| Peringatan Harganas 2025, Sekda Deliserdang: Keluarga Pondasi Utama Pembangunan Bangsa |
|
|---|
| Kelurahan Cemara Terpilih Menjadi Desa Cantik Deliserdang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/H-Timur-Tumanggor-SSos-MAP-pa.jpg)