HUT Korpri ke 52
HUT Korpri ke-52, Bupati Toba Poltak Sitorus Ingatkan Soal Digitalisasi
Saat HUT Korpri ke-52, Bupati Toba ingatkan ASN soal sistem yang berbasis digital. ASN diharapkan dapat berjalan beriringan dengan kemajuan teknologi.
Penulis: Maurits Pardosi | Editor: Hendrik Naipospos
TRIBUN-MEDAN.com, BALIGE - Saat HUT Korpri ke-52, Bupati Toba ingatkan ASN soal sistem yang berbasis digital. ASN diharapkan dapat berjalan beriringan dengan kemajuan teknologi.
Selain itu, ia juga ingatkan soal netralitas ASN jelang pemilu, tegak lurus kepada negara dan pancasila. Kembali ia ingatkan soal muatan filosofis Batak Naraja.
"Tentang profesionalisme, kita mesti menyadari kearifan lokal kita. Seorang ASN Naraja, tentunya harus menjadi seorang yang profesional. Orang yang profesional pasti akan memberikan pelayanan prima," ujar Poltak Sitorus, Senin (18/12/2023).
Sebagai ASN, ia berharap disiplin diri menjadi perhatian khusus. Setiap ASN, mesti sanggup mengambil inisiatif dalam pekerjaan.
"Namaradat mengungkapkan mengambil inisiatif dalam mengerjakan sesuatu, tak mesti disuruh-suruh. Selain itu, ASN mesti disiplin. Kolaborasi kita mesti ditingkatkan. Top priority kita adalah pariwisata, namun sektor lain juga harus meningkat," sambungnya.
Lalu, ia juga ingatkan soal pengetahuan digitalisasi dalam setiap satuan kerja (satker) atau OPD.
"Namarparbinotoan, bijaksana dalam bekerja. Ayo terbuka terhadap perubahan. Saat ini, digitalisasi sudah prioritas. Maka, belajarlah, semua OPD sudah menggunakan digitalisasi. Ingat, tak ada perubahan, tak ada kesempatan," tuturnya.
"Kita berharap tahun 2024, tahun kesuksesan kita. Semua hasil pekerjaan tahun 2023 adalah hasil kita semua," ungkapnya.
Ia mendorong ASN agar tetap belajar soal digitalisasi. Pasalnya, hal itu tak hisa dihindarkan oleh situasi masa kini.
"Sekarang, kita enggak bisa lagi terhindar dari digitalisasi ini. Kalau tak mau, pasti ketinggalan. Mau tak mau harus belajar. Dengan sistem ini juga, kita bisa melihat kinerja ASN," sambungnya.
"Artificial Intelijen ini mendorong kita mengembangkan diri," pungkasnya.
(cr3/tribun-medan.com)
| Motif Wanita Muda Tega Habisi Tetangga Sendiri, Korban Dipukul Pakai Balok saat Sujud Sholat Magrib |
|
|---|
| Awal Mula Inara Rusli Dituduh Selingkuh dengan Suami Orang, Istri Sah Beberkan Bukti: Ada CCTV |
|
|---|
| Bocor Isi Chat Inara Rusli dengan Istri Saha Insanul Jihadi, Eks Istri Virgoun Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
| 3 Kejanggalan Kasus Tewasnya Dosen Untag, Alasan Polisi Belum Umumkan Hasil Autopsi Resmi |
|
|---|
| DIDUGA Pelakor, Inara Rusli Disebut Berdalih Tak Tahu Insan Sudah Punya Istri, Kini Bakal Dilaporkan |
|
|---|