News Video

BALAS Hamas, Brutalnya Serangan Israel Diungkap Relawan Indonesia yang Berhasil Dievakuasi Dari Gaza

BREAKING NEWS: Relawan MER-C Dievakuasi ke Indonesia dari Gaza, Ceritakan Ngerinya Serangan Israel

TRIBUN-MEDAN.COM - Kementerian luar negeri berhasil mengevakuasi Farid Zanzabil Al Ayubi yang merupakan relawan MER-C di Gaza.

Farid tiba di Indonesia pada Rabu (13/12/2023).

Ia merupakan relawan warga negara Indonesia yang bertugas di Rumah Sakit Indonesia di Gaza Utara.

Setelah pulang ke Indonesia, Farid kemudian menceritakan serangan-serangan yang dilakukan Israel pasca Hamas menyerang Israel lebih dulu pada 7 Oktober lalu.

Serangan brutal Israel tewaskan 50 orang dan puluhan bahkan ratusan yang menjadi korban luka-luka di Jabalia.

Semua korban tersebut dilarikan ke Ruma Sakit Indonesia karena hanya berjarak 1,5 km dari lokasi kejadian.

Rumah Sakit Indonesia menjadi rumah sakit terbesar kedua di Gaza setelah Rumah Sakit Al-Shifa.

Tak hanya para korban serangan, seluruh jasad korban perang Israel juga dibawa ke Rumah Sakit Indonesia.

Perang ini sudah terjadi sejak (7/10/2023) di Gaza.

Sejak perang pecah, Israel tak berhenti meluncurkan serangan bahkan ke lokasi-lokasi yang dilarang seperti rumah sakit dan sekolah.

Gencatan senjata sempat terjadi selama tujuh hari, namun serangan justru semakin mengganas setelah gencatan selesai dilakukan.

(*/ Tribun-medan.com)

Update berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter

 

 

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved