News Video

PEDAS! Joe Biden Sebut Israel Mulai Kehilangan Dukungan Akibat Sembarangan Serang Gaza

Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengatakan bahwa Israel mulai kehilangan dukungan usai menyerang Gaza sembarangan.

Editor: Fanry Maulana

TRIBUN-MEDAN.COM, Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengatakan bahwa Israel mulai kehilangan dukungan usai menyerang Gaza sembarangan.

Biden mengingatkan PM Israel Benjamin Netanyahu untuk segera berubah.

Dikutip dari Tribunnews.com, yang melansir dari Al Arabiya pemerintahan Netanyahu saat ini mempersulit dunia untuk terus mendukung Israel.

Biden secara khusus menyebut politisi sayap kanan Israel Itamar Ben-Gvir, yang merupakan Menteri Keamanan Nasional Israel.

Menurutnya, kabinet Israel saat ini adalah yang paling konservatif dalam sejarah negara Yahudi.

Biden mengatakan bahwa Netanyahu dan pemerintahan sayap kanannya harus mendukung solusi dua negara dengan Palestina.

Sebab, Israel pada akhirnya mau tak mau harus menerima keberadaan Palestina secara sah.

Kendati demikian, Biden mengatakan bahwa AS akan terus mendanai militer Israel untuk melenyapkan Hamas.

Hanya saja, AS akan lebih hati-hati dalam mengambil kebijakan.

 

Selengkapnya tonton video : 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved