News Video

Gereja Menteng VII Gelar Karnaval Natal Keliling Kota Medan Menyambut Bulan Natal 2023

Memasuki bulan Natal 2023, Gereja Bethel Indonesia (GBI) Menteng VII Gelar Karnaval Natal, dengan mengelilingi tiga kecamatan di Kota Medan

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Memasuki bulan Natal 2023, Gereja Bethel Indonesia (GBI) Menteng VII Gelar Karnaval Natal, dengan mengelilingi tiga kecamatan di Kota Medan, Minggu (3/12/2023).

Menyambut perayaan Natal tahun 2023, GBI Menteng VII membagikan kebahagiaan kepada masyarakat dengan berkeliling di beberapa titik.

Kegiatan Penginjilan atau Karnaval Natal ini disampaikan gembala sidang GBI menteng VII, Pdt Rosmauli Hutabarat dengan tujuan, agar iman lebih terbangun.

"Tujuannya agar iman kita dibangunkan, bahwa ada juru selamat Yesus Kristus namanya, dia rela menyerahkan nyawanya untuk menebus dosa kita semua," ujarnya.

Oleh sebab itu, semua orang yang putus asa, putus pengharapan pasti dihiburkan.

Diikuti sekitar 250 jemaat dari GBI Menteng VII, acara yang menyambut hari natal ini terlihat ramai dengan nyanyian dari setiap rombongan yang ikut serta.

"Ada tiga kecamatan yang kita lalui hari ini, agar semuanya bisa dirawat Tuhan. Meskipun ada hujan, kita percaya bahwa itu adalah hujan berkat. Kita percaya lewat Karnaval Natal ini adalah cara kita untuk melayani Tuhan," ungkapnya.

Berbagai ornamen natal tampak menghiasi beberapa kendaraan yang tergabung dalam karnaval tersebut.

"Saya sangat merasa berbahagia karena suasana damai yang demikian indah dalam rangkulan kasihNya, kita dapat merayakan natal tahun 2023 dan menyongsong tahun baru 2024 bersama-sama dengan seluruh masyarakat kota Medan," pungkasnya.

(cr26/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved