News Video

Ketegangan Israel-Hamas Masih Berlanjut, Inggris Kerahkan Kapal Angkatan Laut Kerajaan

Menteri Pertahanan Inggris Grant Shapps mengatakan, kapal HMS Diamond dikerahkan ke Teluk untuk memperkuat keamanan regional.

TRIBUN-MEDAN.COM - Inggris mengerahkan Kapal Angkatan Laut milik kerajaan ke perairan Teluk dan Samudera Hindia.

Pengerahan ini berlangsung saat ketegangan di Timur Tengah masih berlanjut akibat perang Israel-Hamas.

Menteri Pertahanan Inggris Grant Shapps mengatakan, kapal HMS Diamond dikerahkan ke Teluk untuk memperkuat keamanan regional.

Menurutnya, kehadiran Inggris di perairan tersebut sangat penting di tengah situasi yang tidak menentu.

"Untuk menjaga Inggris dan kepentingan kami aman dari dunia yang lebih bergejolak dan penuh persaingan," kata Shapps, dikutip dari Al Mayadeen, Kamis (30/11).

Kapal Diamond diduga akan bekerja untuk mencegah ancaman dari luar yang berupaya mengganggu keamanan maritim.

Dalam pernyataannya, pemerintah Inggris juga menyinggung pembajakan kapal Galaxy Leader di Laut Merah yang dilakukan Houthi Yaman.

Inggris menilai, tindakan tersebut tidak dapat dibenarkan karena mengganggu kebebasan navigasi.

"Penyitaan MV Galaxy Leader secara tidak sah dan kurang ajar oleh Houthi di Laut Merah," imbuh pernyataan Inggris.

Sebelumnya, Operasi Perdagangan Maritim Inggris (UKMTO) melaporkan ada sebuah kapal di Laut Merah yang dipaksa mengubah arah pelayaran.

Pihak yang memerintah menyatakan dirinya sebagai otoritas Yaman.

Namun, Pemerintahan Sanaa di Yaman mengklaim bahwa pihaknya hanya menargetkan kapal-kapal Israel atau yang terafiliasi dengan Israel.


(Tribun-Video.com)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved