News Video

SADIS!, PASUKAN ISRAEL Hujani Tembakan Peluru hingga Gas Air Mata RS di Tepi Barat Palestina

Militer Israel semakin membabi buta dalam menyerang di wilayah Gaza. Mereka menghujani tembakan peluru dan gas air mata ke area Rumah Sakit

Editor: Fariz

TRIBUN-MEDAN.COM – Militer Israel semakin membabi buta dalam menyerang di wilayah Gaza.

Bahkan pasukan tersebut tega mengubah Rumah Sakit di Kota Tulkarem, Palestina, di Tepi Barat menjadi 'neraka'.

Mereka menghujani tembakan peluru dan gas air mata ke area Rumah Sakit dan fasilitas medis.

Kekejaman tersebut terlihat dalam sejumlah video yang beredar di Telegram, pada Selasa (14/11/23).

Di video yang beredar, tampak sejumlah kendaraan lapis baja meluncurkan tembakan bertubi-tubi.

Suara rentetan tembakan pun terdengar jelas dalam video tersebut.

Dalam keterangan disebutkan bahwa serangan itu mengarah ke sebuah Rumah Sakit.

Sementara dalam video lainnya, tampak Pasukan Israel menembakan bom gas ke ambulans dan fasilitas medis.

Kepulan asap tebal akibat gas air mata itu pun tampak memenuhi area Rumah Sakit tersebut.

Sontak saja, serangan itu mengganggu tenaga medis dan para pengungsi yang ada di lokasi.

Namun belum diketahui secara pasti soal ada atau tidaknya korban jiwa dalam serangan tersebut.

(TRIBUN-VIDEO.COM).

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved