News Video

SEKJEN GERINDRA Blak-blakan Soal Cawapres Prabowo, Sebut Anak Muda dan Berpengalaman di Pemerintahan

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani blak-blakan terkait cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto.

Editor: Fanry Maulana

TRIBUN-MEDAN.Com, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani blak-blakan terkait cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto.

Ahmad Muzani menuturkan bahwa sosok tersebut ialah anak muda dan berpengalaman di pemerintahan.

Dikutip dari Tribunnews.com, hal itu diungkap Ahmad Muzani saat ditemui pada Rabu (18/9/2023).

Dia memastikan cawapres Prabowo segera diumumkan.

Meski demikian, Muzani tidak merinci lebih lanjut sosok yang ia maksud melalui dua pantun tersebut.

Adapun sosok cawapres Prabowo mengerucut ke empat nama, salah satunya adalah Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Belakangan dua sosok dikabarkan tengah mengurus surat keterangan tidak pernah dipidana ke PN Jakarta Selatan sebagai syarat jadi cawapres.

Kedua tokoh tersebut adalah Yusril Ihza Mahendra dan Erick Thohir.

 

Selengkapnya tonton video : 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved