Polda Sumut
Hadiri Maulid Nabi, Bhabinkamtibmas Polres Sergai Sampaikan Pesan Kamtibmas
Bhabinkamtibmas Polres Serdang Bedagai (Sergai) Bripka Roman S Harahap menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H yang dilaksanakan di SMKN
TRIBUN-MEDAN.com, SERGAI - Bhabinkamtibmas Polres Serdang Bedagai (Sergai) Bripka Roman S Harahap menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H yang dilaksanakan di SMKN 1 Teluk Mengkudu, Dusun V Desa Pekan Sialang Buah, Kecamatan Teluk Mengkudu, Sabtu (14/10/2023).
Kasat Binmas Polres Sergai AKP Royamber Panjaitan mengatakan, dalam kegiatan itu, Bhabinkamtibmas turut mengedukasi pelajar dan masyarakat untuk lebih teliti dalam menerima informasi di media sosial dan berita hoax maupun ujaran kebencian atau SARA menjelang pemilu 2024.
"Para pelajar juga diajak agar tidak melanggar hukum seperti terlibat geng motor dan balap liar maupun penyalahgunaan Narkoba," ungkapnya.
Sementara itu Kasi Humas Polres Sergai Ipda Brimen juga menyampaikan imbauan agar warga untuk aktif mengawasi lingkungan masing-masing untuk mewujudkan Kamtibmas aman dan kondusif.(Jun-tribun-medan.com).
| Polda Sumut Gelar “Operasi Zebra Toba 2025”, Tekankan Profesionalitas, Humanisme, dan Transparansi |
|
|---|
| Semarak HUT Brimob ke-80: Jalan Santai dan Brimob Challenge Warnai Kebersamaan di Mako Polda Sumut |
|
|---|
| Operasi Senyap Brimob Polda Sumut–Ditresnarkoba Berhasil Gagalkan 255 Kg Ganja Asal Aceh di Karo |
|
|---|
| Kisah Kepala Desa Parbuluan 6 Dairi Diserang Picu Warga Ngungsi, Mediasi Polisi Akhiri Ketegangan |
|
|---|
| Di Tengah Batu dan Air Cabe Penolakan PT Gruti Berujung Pecah, Polres Dairi Berupaya Menahan Diri |
|
|---|
