Viral Medsos
Viral Pengemudi Fortuner Berpelat Polisi Bersikap Arogan dan Ancam Pengendara dengan Tongkat Besi
Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan pengemudi Fortuner berpelat polisi ngamuk di jalan raya.
Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com – Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan pengemudi Fortuner berpelat polisi ngamuk di jalan raya seberang Emporium Pluit Mall, Penjaringan, Jakarta Utara.
Bahkan pengemudi Fortuner berpelat polisi tersebut juga arogan mengancam pengendara lain dengan tongkat besi.
Momen saat pengemudi Fortuner ngamuk tersebut direkam oleh pengendara yang diamuknya, dan kini rekaman itu beredar luas di media sosial, salah satunya Instagram @lowslow.indonesia.
Dalam rekaman video tersebut, terlihat sebuah kendaraan Fortuner dengan plat nomor dinas Polri 5727-00 berusaha untuk menghalangi mobil yang sedang merekam.
Mobil yang sedang merekam kejadian itu kemudian mempercepat perjalanan dengan melewati dua mobil di depannya, sehingga Fortuner dengan plat nomor polisi tersebut tidak terlihat dalam video.
Namun, mobil Fortuner berhasil mendahului mobil yang merekam karena kendaraan yang merekam tersebut berhenti saat berada di lampu lalu lintas.
Ketika berhenti, posisi Fortuner sedikit bergeser ke kanan, menutupi sebagian lajur mobil yang merekam.marah-marah ke perekam.
Tak lama kemudian, pengemudi Fortuner mengambil sebuah tongkat besi yang disimpan di bawah setir mobilnya.
Pengemudi Fortuner kembali ngamuk sambil menggenggam tongkat besi tersebut. Kemudian, pengemudi yang sedang emosional itu menutup kembali pintu mobilnya.
"Guys jadi ini barusan kejadian sama ade gw. Jadi ade lagi jalan balik ke rumah dari PIK. Terus di jalan gak ada apa-apa tiba-tiba ada mobil Fortuner plat polisi nyalain strobo suruh ade gw berhenti kemungkinan gara-gara gak dikasih jalan jalur tengah. Padahal jalan lebar," tulis akun @loslow.indonesia.
“Pas di lampu merah, dia berhentiin ade gw trus kluarin tongkat besi. Mungkin dia liat ada dashcam jadi gak turun dia. Oiya itu di belakang fortuner ada temannya 1 mobil lagi. Terus ade gw biarin aja tapi masih diikutin," lanjut dia.
Dilansir dari Tribunnnews, Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Jhoni Eka Putra, menyatakan bahwa pihaknya belum menerima laporan resmi terkait kejadian tersebut.
"Belum ada laporannya," kata Jhoni, Senin (16/10/2023).
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara, Kompol Edy Purwanto, mengklaim bahwa pihaknya masih dalam proses penyelidikan terkait insiden tersebut.
"Baru kami telusuri terkait hal tersebut," katanya.
(cr31/tribun-medan.com)
Viral Medsos
Berita Viral
Pengemudi FOrtuner
pengemudi fortuner bersikap arogan
mobil berpelat polisi
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pengemudi-Fortuner-berpelat-polisi-ngamuk-dan-ancam-pengendara-lain.jpg)