Polres Tapsel

Kukuhkan Paskibraka, Kapolsek Padang Bolak: Berikan yang Terbaik

Kapolsek Padang Bolak AKP Zulfikar menyampaikan harapan ke para pasukan pengibar bendera Kabupaten (Paskibraka) Padanglawas Utara (Paluta), agar…

Istimewa
Foto bersama para Paskibraka Paluta dengan Bupati dan Kapolsek Padang Bolak 

Kukuhkan Paskibraka, Kapolsek Padang Bolak: Berikan yang Terbaik

TRIBUN-MEDAN.com, PALUTA - Kapolsek Padang Bolak AKP Zulfikar menyampaikan harapan ke para pasukan pengibar bendera Kabupaten (Paskibraka) Padanglawas Utara (Paluta), agar kiranya dapat berikan penampilan terbaik di Hari Kemerdekaan RI nanti.

"Untuk itu, kami berpesan ke adik-adik Paskibraka Paluta, agar menjaga kesehatan dan stamina untuk dapat berikan performa terbaik pada HUT Ke-78 RI mendatang," ujar Kapolsek Padang Bolak usai pengukuhan Paskibraka Paluta di Kantor Bupati setempat, Selasa (15/8/2023) sore.

Menurut Kapolsek, tugas Paskibraka nanti merupakan suatu kemuliaan. 

Karena, para Paskibraka nantinya akan mengibarkan dan menurunkan sang Saka Merah Putih sebagai simbol Negara Indonesia tercinta.

"Menjadi pasukan pengibar bendera merah putih, merupakan suatu kehormatan. Pasukan pengibar bendera merupakan orang-orang pilihan dan terlatih. Untuk itu, kami ucapkan terima kasih ke seluruh pasukan pengibar bendera. Semoga nanti berjalan lancar dan sukses menjalankan tugasnya," pungkas Kapolsek.

Tampak hadir, Bupati Paluta, Andar Amin Harahap, Pabung Kodim 0212/TS, Mayor Inf Takbir Dahalu.Danramil 05/Padang Bolak, Kapten Inf Jungkarnaen Siregar. Kasi BB Kejari Paluta, Fery Sitanggang.

(Akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved