Gubsu Edy Rahmayadi Cup 2023
PSDS Deli Serdang Diragukan di Liga 2 Usai Gagal di Edy Rahmayadi Cup 2023, Susanto Buka Suara
Gagalnya PSDS Deli Serdang masuk ke final turnamen Gubsu Edy Rahmayadi membuat tanda tanya berbagai pihak.
Penulis: Indra Gunawan | Editor: Ilham Fazrir Harahap
TRIBUN-MEDAN. com, DELISERDANG- PSDS Deli Serdang diragukan bisa bersaing dengan kontestan Liga 2 musim 2023-2024 mendatang usai tak maksimal di ajang turnamen pramusim Gubsu Edy Rahmayadi CUp 2023.
Gagalnya PSDS Deli Serdang masuk ke final turnamen Gubsu Edy Rahmayadi membuat tanda tanya berbagai pihak.
Pasalnya dari dua laga yang mereka lakoni melawan PSMS Medan dan Sada Sumut FC gagal menang, apalagi imbang.
PSDS baru bisa bermain menang setelah menghadapi tim Liga 3 Labura Hebat FC.
Terkati performa buruk PSDS Deli Serdang, Pelatih Kepala PSDS, Susanto buka suara.
Baca juga: Belum Puas dengan Pemain Asing, PSDS Deliserdang Menang Tipis 3-2 Dari Labura Hebat FC
Susanto berdalih turnamen Gubsu Edy Rahmayadi Cup 2023 tersebut hanya sekadar pertandingan pramusim.
"Di sinilah kita melihat bagaimana pemain-pemain kita (bisa dikontrak dan dibawa ke liga 2 atau tidak). Karenakan masih banyak yang berstatus trial. Di sini juga kita menseleksi karenakan ini pertandingan pramusim, "ujar Susanto yang ditemui di mes gadung Cadika Lubuk Pakam Selasa, (15/8/2023).
Susanto mengatakan saat ini komposisi pemain PSDS Deli Serdang sudah rampung 60 persen.
Tim pelatih juga sudah melakukan evaluasi terhadap pemain dengan memulangkan beberapa nama lantaran tak memenuhi kriteria. Termasuk memulangkan pemain asing yang jalani trial.
Baca juga: PREDIKSI PSMS Medan Vs Sada Sumut, Final Ulangan Gubsu Edy Rahmayadi Cup, Balas Dendam Sada?
"Kita selama inikan cari lawan untuk uji coba sulit karena jauh di bawah kita. Nah adanya pramusim ini kesempatan bagi kita untuk melihat bagaimana mereka (pemain). Kita kan mau tau juga bagaimana perkembangan individu dan progres apakah sudah paham, "ucap Susanto.
Ia memaklumi kalau saat ini banyak tuntutan dari pecinta PSDS bahwasanya setiap pertandingan tim mereka harus menang.
Begitu juga dengan tuntutan dari managemen yang menginginkan agar tim memberikan hasil yang terbaik dan maksimal. Sebagai pelatih ia pun menyadari bahwa punya tanggung jawab untuk itu.
"Kita terus benahi tim ini karena walaupun kemarin kita menang melawan tim Labura Hebat ya kita tetap lakukan evaluasi. Ini semua untuk mencapai puncak di kompetisi Liga 2 nanti, "kata Susanto.
Meski kemarin berhasil menang tipis 3-2 melawan Labura Hebat Susanto mengaku sudah mempunyai strategi baru untuk pertandingan selanjutnya.
Baca juga: MANAJER Timnas Indonesia Balas Sindiran Thomas Doll, Dibilang Tak Paham Bola,Ini Kata Pedas Sumardji
Sebab pada pertandingan sebelumnya ia merasa masih jauh dari kata puas. Ia sadar kalau pemain-pemain Labura juga punya semangat yang tinggi karena dipenuhi pemain-pemain muda yang ngotot dan punya potensial.
Karena itu beberapa pemain pun akan diturunkan kembali dalam menghadapi tim ini.
(dra/tribun-medan.com).
| SEDANG BERLANGSUNG Final PSMS Medan Vs Sada Sumut, Tonton Live Streamingnya Gratis di Sini |
|
|---|
| PSDS Menang Adu Penalti Atas Labura Hebat FC, Raih Juara Ketiga Gubsu Edy Rahmayadi Cup 2023 |
|
|---|
| Babak I, Labura Hebat Unggul 2-1 Atas PSDS di Perebutan Tempat Ketiga Gubsu Edy Rahmayadi Cup 2023 |
|
|---|
| LINK NONTON Live Streaming Final PSMS Medan Vs Sada Sumut FC Gubsu Edy Rahmayadi Cup Jam 20.15 WIB |
|
|---|
| PREDIKSI Line-up Final PSMS Medan Vs Sada Sumut FC, Kans Striker Asing PSMS Asal Brasil Main |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/12082023_PSMS_VS_PSDS_DANIL_SIREGAR_2jpg.jpg)