Kecelakaan
Truk Tangki Milik Pertamina Terjun ke Sawah Usai Tabrak Dua Kendaraan di Bireuen Aceh
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, hanya saja supir mengalami luka-luka akibat benturan.
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Truk tangki milik Pertamina terjerumus ke sawah, usai tabrakan di kawasan Desa Geulumpang Payong, Samalanga, Bireuen, sekitar pukul 03.00 WIB, Jumat (11/08/2023).
Kecelakaan ini melibatkan dua truk lainnya.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, hanya saja supir mengalami luka-luka akibat benturan.
Kendaraan besar yang terlibat tabrakan yaitu, mobil barang (box) Mitsubishi BK 8770 BC di bagian depan atas terdapat tulisan Pos Indonesia, truk tangki LPG BL 8594 AD dan mobil tangki LPG BL 8599 AD.
Dikutip dari Serambinews.com, Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko mengatakan, adapun tiga truk terlibat tabrakan yaitu mobil box Mitsubishi BL 8770 BC dikemudikan Dodi Indradi Hutagalung (33), warga Jalan Menteng GG Benteng No 34D, Binjai, Sumatera Utara berpenumpang Koko Fariyadi (33) warga Desa Perdamaian Kecamatan Tanjong Morawa, Deli Serdang, Sumatera Utara.
Baca juga: Video Asusila Hello Kitty Ternyata Disebar Istri Siri, Begini Pengakuan Suami saat Ditangkap
Kemudian truk tangki LPG BL 8594 AD dikemudikan Iwan Mahrizal (29) warga Desa Reukih Dayah, Kecamatan Indrapuri Aceh Besar, terakhir truk LPG BL 8599 AD dikemudikan Afrizal (39) warga Desa Lampanah Teungoh, Indrapuri Aceh Besar.
Menyangkut kronologis kejadian, Kanit Gakkum mengatakan, berdasarkan data dan keterangan sejumlah saksi mata termasuk para sopir, saat itu mobil box Mitsubishi BK 8770 BC yang dikemudikan Dodi Indradi Hutagalung berpenumpang Dodi datang dari arah Banda Aceh menuju ke arah Medan dengan kecepatan tinggi.
Setiba di kawasan tersebut dan jalan bertikungan laju kendaraan hilang kendali dan masuk ke jalur sebelah kanan, laju kendaraan melewati marka jalan garis utuh.
Baca juga: Dulu Diejek Syahrini Dibilang Jelek, Artis Ini Kini Hidupnya Mentereng, Punya Suami Dirut Blue Bird
Saat itulah kendaraan tersebut bertabrakan dengan sebelah kanan mobil truk tangki LPG BL 8594 AD dari arah berlawanan yang dikemudikan Iwan Mahrizal.
Setelah bertabrakan dengan truk tersebut, mobil box Mitsubishi bertabrakan lagi dengan truk LPG BL 8599 AD yang melaju di belakang truk LPG BL 8594 AD, truk tersebut juga dari arah berlawanan yang dikemudikan Afrizal.
Baca juga: DAFTAR Pengurus Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia Sumut Periode 2023-2027, Berikut Nama-namanya
Akibat kejadian tersebut, salah satu truk tangki LPG BL 8599 AD jatuh ke sawah.
Dalam musibah tersebut, penumpang mobil Mitsubishi atas nama Koko Fariyadi mengalami luka ringan di bagian kaki, sedangkan lainnya selamat dari musibah tersebut.
Baca Berita Tribun Medan Lainnya di Google News
(tribunmedan)
| 5 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Dekat Pintu Keluar Tol Amplas, Satu Sopir Terluka |
|
|---|
| Kabar Duka, Kontributor TV One Yoga Syahputra Meninggal Dunia Kecelakaan |
|
|---|
| Kecelakaan di Lae Pondom Libatkan 2 Dump Truk, Sopir Alami Luka Berat |
|
|---|
| Minibus Terjun ke Jurang di Jalan Lintas Sumbar, Tiga Orang Dilaporkan Tewas |
|
|---|
| Sembilan Petugas Diturunkan Evakuasi Supir yang Terjepit Besi Rangka Truk Usai Kecelakaan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Truk-Terjun-ke-Sawah.jpg)