News Video
Bareskrim Polri Segera Panggil Denny Indrayana Terkait Dugaan Hoaks Soal Pembocoran Putusan MK
Denny Indrayana beberapa waktu lalu sempat menggegerkan publik karena mengklaim mendapat informasi mengenai putusan MK terkait sistem pemilu.
TRIBUN-MEDAN.COM - Pakar hukum Denny Indrayana akan segera dipanggil oleh Bareskrim Polri terkait dengan dugaan penyebaran hoaks soal pembocoran putusan Mahkamah Konstitusi (MK).
Sebagaimana diketahui, Denny Indrayana beberapa waktu lalu sempat menggegerkan publik karena mengklaim mendapat informasi mengenai putusan MK terkait sistem pemilu.
Dikutip dari Kompas.com, informasi mengenai pemanggilan Denny disampaikan oleh Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid Bachtiar pada Selasa (8/8/2023).
"Nanti dalam waktu dekat yang bersangkutan akan kita undang untuk melakukan klarifikasi dulu terhadap perkaranya. Kebetulan yang kami tahu Bapak Denny Indrayana keberadaannya ada di Australia ya," kata Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid Bachtiar saat ditemui di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (8/8/2023).
Adi Vivid memperkirakan panggilan akan dilayangkan dalam kurun waktu 10 hari ke depan.
Terkait kasus ini, penyidik sudah memeriksa 10 saksi dan enam ahli.
Adapun Denny dilaporkan ke Bareskrim Polri terkait informasi yang disebarkannya mengenai putusan MK terkait sistem pemilu.
Pelapor kasus ini adalah seseorang berinisial AWW yang melaporkannya pada 31 Mei lalu.
AWW melaporkan Denny terkait tulisan yang diunggahnya di media sosial Instagram dan Twitter.
Pelapor menilai kedua akun tersebut telah mengunggah tulisan megandung unsur SARA, berita bohong, dan penghinaan terhadap penguasa serta pembocoran rahasia negara.
Sebagai informasi, Denny menuliskan bahwa dirinya mendapat informasi bahwa MK akan memutuskan sistem pemilu jadi proporsional tertutup.
Pernyataan ini disampaikan Denny saat tim hakim belum dibentuk.
MK sendiri telah memutuskan sistem pemilu tetap digelar terbuka.
(TribunVideo.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bareskrim Segera Panggil Denny Indrayana Terkait Dugaan Hoaks soal Pembocoran Putusan MK",
Soal Denny Indrayana
Denny Indrayana
Ucapan Denny Indrayana
Kasus Denny Indrayana
pembocoran putusan MK
Bareskrim Polri
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|