Detik-detik Truk Tabrak Pesta Pernikahan Gegara Rem Blong, Pengantin & Tamu Undangan Histeris!

Dalam video yang dibagikan akun Instagram @balikpapanku, terlihat setengah dari mobil truk menerobos Gedung Kesenian Balikpapan.

TRIBUN-MEDAN.com - Viral sebuah truk besar berwarna oranye menabrak dinding gedung pernikahan hingga jebol.

Insiden tersebut pun mengejutkan pengantin dan seisi gedung.

Tamu undangan pun seketika berhamburan menyelamatkan diri.

Pesta yang berlangsung di Gedung Kesenian Balikpapan (GKB) saat acara resepsi pernikahan berlangsung, Sabtu (22/7/2023), sekitar pukul 15.40 WITA.

Berdasarkan informasi yang beredar, mobil truk mengalami rem blong.

Dalam video yang dibagikan akun Instagram @balikpapanku, terlihat setengah dari mobil truk menerobos Gedung Kesenian Balikpapan.

Tampak seluruh tamu yang datang dalam acara pernikahan tesebut terkejut akan kejadian ini.

Terlihat pula dalam video sebagian kursi dan meja berceceran akibat masuknya truk ke dalam gedung secara tiba-tiba.

Kasatlantas Polresta Balikpapan Kompol Ropiyani mengatakan tidak ada korban jiwa, namun terdapat kerugian material.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved