UNPAB

UNPAB Jadi Tuan Rumah, Sukseskan Musyawarah Wilayah I Permadani Diksi Nasional

UNPAB menjadi Tuan Rumah dalam kegiatan Musyawarah Wilayah I Permadani Diksi Nasional yang diselenggarakan selama 3 hari dari tanggal 3-5 Juli 2023.

Tribun Medan/HO
UNPAB menjadi Tuan Rumah dalam kegiatan Musyawarah Wilayah I Permadani Diksi Nasional yang diselenggarakan selama 3 hari dari tanggal 3-5 Juli 2023. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Universitas Pembangunan Panca Budi menjadi Tuan Rumah dalam kegiatan Musyawarah Wilayah I Permadani Diksi Nasional yang diselenggarakan selama 3 hari dari tanggal 3 Juli 2023 s/d 5 Juli 2023 di Gelanggang Mahabento UNPAB dibawah kepanitiaan organisasi PERMADIKSI UNPAB (Persatuan Mahasiswa Bidikmisi dan Kip-Kuliah Universitas Pembangunan Panca Budi)

Melihat rekam jejak sejarah, Permadiksi UNPAB terbentuk pada tahun 2015 yang diketuai oleh Mei Ryan Sandi, SP (Awardee Bidikmisi Tahun 2014) dan diawali dengan kegiatan Gebyar Mahasiswa Bidikmisi Nusantara (Gembira) pada tahun 2016. Dalam kegiatan Permadiksi yang pertama kali ini, Permadiksi UNPAB berhasil mengundang Prof. Dr. Ir. K.H. Mohammad Nuh, DEA selaku Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (MENDIKBUD RI Periode 2009-2014) pada saat itu. Dan, Permadiksi UNPAB hingga sekarang di tahun 2023 berhasil mempertahankan eksistensinya dengan terus tumbuh dan berkembang serta melahirkan generasi-generasi berprestasi di UNPAB.

Permadiksi UNPAB berada dibawah naungan Permadani Diksi Nasional Wilayah I yang merupakan organisasi yang beranggotakan Mahasiswa dan Alumni yang menerima beasiswa Bidikmisi dan KIP-Kuliah di Pulau Sumatera, yang berkedudukan di masing- masing Perguruan Tinggi di Provinsi Riau, Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Kepulauan Riau yang menjadi anggota dan berpusat di Perguruan Tinggi Ketua Umum berasal.

Program Beasiswa Bidikmisi atau yang sekarang disebut sebagai Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) ini merupakan program beasiswa bagi mahasiswa tidak mampu dan berprestasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) . Program ini memberikan bantuan berupa biaya Pendidikan dan biaya hidup untuk mahasiswa selama 8 semester.

Tommy Irawan asal UNPAB resmi menjabat Ketum Permadani Diksi Wilayah 1 periode 2023-2025
Tommy Irawan asal Universitas Pembangunan Panca Budi secara resmi menjabat sebagai Ketua Umum Permadani Diksi Wilayah 1 periode 2023-2025

Kegiatan Musyawarah Wilayah I ini diawali dengan opening ceremony dan dibuka langsung oleh Rektor UNPAB Bapak Dr. H. Muhammad Isa Indrawan, SE., MM dan dihadiri oleh Perwakilan Mahasiswa/I Bidikmisi dan KIP-K dari Universitas yang ada di Sumatera (STAIN Bengkalis, Universitas Riau, IAIN Takengon, Politekniik Negeri Bengkalis, UIN Suska Riau, Universitas Islam Riau, Universitas Sumatera Utara, Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan, Universitas HKBP Nommensen, Universitas Negeri Medan, Universitas Sari Mutiara Indonesia, Universitas Malikussaleh dan Politeknik Negeri Medan). Acara dilanjutkan dengan kegiatan Seminar Nasional dan juga Musyawarah Wilayah.

Dalam Musyawarah Wilayah 1 Permadani Diksi KIP Kuliah tahun 2023 ini terdapat 2 bakal calon Ketua Umum yang berasal dari kedua Universitas yang berbeda yaitu, Tommy Irawan (Universitas Pembangunan Panca Budi) dan Baginda (Universitas Riau). Masing-masing calon memaparkan Visi Misi mereka tersendiri yang dipimpin oleh Panitia Khusus dan diperolehlah pemungutan suara dari Peserta Penuh dengan hasil Tommy Irawan meraih suara terbanyak.

Maka dari itu, diputuskanlah hasil Musyawarah Wilayah I pada tanggal 04 Juli 2023, Tommy Irawan asal Universitas Pembangunan Panca Budi secara resmi menjabat sebagai Ketua Umum Permadani Diksi Wilayah 1 periode 2023-2025 dengan Visi dan Misi mewujudkan organisasi yang unggul dan harmonis dan menjadikan Permadani Diksi Wilayah I sebagai wadah Mahasiswa/i penerima dan alumni Bidikmisi/Kip-Kuliah yang bermartabat, bermoral, berintelektual, aktif, kreatif dan inovatif.

(*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    Komentar

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved