News Video

Kasus Pimpinan Al-Zaytun Panji Gumilang Naik ke Penyidikan, Polri Segera Umumkan Tersangka?

Kasus dugaan penistaan agama yang menjerat pimpinan ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang dinaikkan statusnya oleh Bareskrim Polri menjadi penyidikan.

Editor: Fanry Maulana

TRIBUN-MEDAN.Com, Kasus dugaan penistaan agama yang menjerat pimpinan ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang dinaikkan statusnya oleh Bareskrim Polri menjadi penyidikan.

Hal tersebut disampaikan oleh Bareskrim Polri setelah penyidik melakukan gelar perkara usai pemeriksaan Panji Gumilang pada Senin (3/7/2023).

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandani Rahardjo Puro menuturkan pihaknya sudah mulai melakukan upaya penyidikan terkait kasus penistaan agama tersebut.

Dikutip dari Tribunnews.com, Setelah itu, kata Djuhandhani, pihaknya akan melengkapi bukti-bukti yang ada untuk memenuhi unsur pidana dalam kasus tersebut.

Adapun selama pemeriksaan Panji telah dicecar penyidik dengan 26 pertanyaan.

Untuk informasi, ponpes yang terletak di Indramayu, Jawa Barat ini mendapat sorotan publik seiring pernyataan yang disampaikan pengasuhnya, Panji Gumilang yang membuat resah dan gaduh masyarakat.

Artikel ini tayang di Tribunnews : https://www.tribunnews.com/nasional/2023/07/04/breaking-news-kasus-dugaan-penistaan-agama-pimpinan-al-zaytun-panji-gumilang-naik-ke-penyidikan

 

Selengkapnya tonton video : 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved