News Video
Imel dan Ardila Kecelakaan Usai Kabur Curi Motor, Miptahuddin: Mereka Belum Sadar
Dua wanita bernama Imel Sartika Harahap dan Ardila Sari, warga Kabupaten Padang Lawas nyaris tewas karena mengalami kecelakaan
Penulis: Fredy Santoso |
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Dua wanita bernama Imel Sartika Harahap dan Ardila Sari, warga Kabupaten Padang Lawas nyaris tewas karena mengalami kecelakaan pasca mencuri sepeda motor milik mantan bosnya.
Mereka jatuh saat berusaha kabur usai mencuri sepeda motor.
Kapolsek Barumun AKP Miptahuddin mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Rabu pagi , tepatnya di Desa Bulu Sonik, Kecamatan Barumun, Kabupaten Padang Lawas.
Miptahuddin menjelaskan, saat ini mereka masih dirawat di rumah sakit. Salah satunya pun masih pingsan usai terjatuh.
"Mengalami luka robek pada bagian kepala dan belum sadarkan diri dirawat di RSUD Sibuhuan,"kata Kapolsek Barumun AKP Miptahuddin, Rabu (21/6/2023).
Polisi menjelaskan, kedua pelaku yang bernasib apes ini mencuri sepeda motor mantan bosnya karena membutuhkan uang mendesak.
Ternyata, sebelum keduanya berhenti bekerja dari bos es kelapa, keduanya sudah memalsukan kunci sepeda motor.
Ketika sudah berhenti barulah mereka mencuri motor itu dari kediaman mantan bosnya.
Nahasnya aksi itu ketahuan. Saat dikejar oleh pemilik, di jalan berlubang keduanya jatuh dari sepeda motor yang belum sempat dijual.
Akibat perbuatannya, dua wanita ini terancam kurungan penjara maksimal 7 tahun.
"modusnya adalah memalsukan kunci sepeda motor. Motif karena untuk biaya hidup."
(Cr25/tribun-medan.com)
Kecelakaan Usai Curi Motor
Kabur Curi Motor
Kapolsek Barumun AKP Miptahuddin
Tribun Medan
Tribun MedanTV
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|