Demokrat Paksa AHY Jadi Cawapres

Sahroni Beber Demokrat Paksa AHY Dampingi Anies jadi Bakal Cawapres!

Ahmad Sahroni angkat bicara terkait adanya keinginan Ketum Demokrat AHY yang nantinya jadi bakal cawapres untuk damping Anies di Pilpres 2024.

Editor: M.Andimaz Kahfi

TRIBUN-MEDAN.COM - Bendahara Umum Partai NasDem, Ahmad Sahroni angkat bicara terkait adanya keinginan Ketum Demokrat AHY yang nantinya jadi bakal cawapres untuk damping Anies di Pilpres 2024.

Sahroni mengatakan, Demokrat memaksa pokoknya AHY yang harus mendampingi Anies Baswedan.

"Mereka maksa pokoknya untuk AHY yang mendampingi Anies," ujar Ahmad Sahroni di DPR, Jumat (9/6/2023).

Sahroni menilai upaya tersebut adalah hal yang wajar mengingat Partai Demokrat adalah partai yang besar.

"Namanya usaha boleh-boleh aja kan, nggak ada paksaan. Ya namanya normal nanya kapan mau diumumin, wajarlah namanya partai besar juga pengen kader sendiri yang muncul sebagai cawapres Anies,"ujar Ahmad Sahroni di DPR, Jumat (9/6/2023).

Sahroni juga membeberkan adanya keinginan tiap partai pendukung yang berbeda-beda.

"Itukan keinginan partai politik pastikan beda-beda, PKS beda, NasDem beda, Demokrat beda. Semua partai selain Koalisi Perubahan pasti punya keinginan yang sama pengen cepat-cepat diumumin cawapresnya,"kata Sahroni. (*)

 

 

 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved