News Video
Jokowi Panggil Prabowo ke Istana, Tanya Soal Proposal Damai Rusia Ukraina?
Presiden Joko Widodo memanggil Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ke Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat (9/6/2023) petang.
TRIBUN-MEDAN.Com, Presiden Joko Widodo memanggil Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ke Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat (9/6/2023) petang.
Hal tersebut dibenarkan oleh Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Menurut Bey pemanggilan Prabowo ini merupakan agenda biasa.
Dikutip dari Tribunnews.com, Bey mengatakan Presiden Jokowi telah menanyakan soal proposal perdamaian perang Ukraina yang disampaikan Prabowo pada forum internasional.
Presiden kata Bey akan menyampaikan hasil diskusi tersebut kepada awak media.
Sebelumnya Presiden Jokowi menyampaikan akan bertemu Prabowo secepatnya.
Pertemuan tersebut terkait dengan proposal perdamaian perang di Ukraina yang diusulkan Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto di forum internasional.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa proposal perdamaian perang di Ukraina yang diusulkan Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto bukan berasal dari dirinya.
Artikel ini tayang di Tribunnews.com : https://www.tribunnews.com/nasional/2023/06/09/istana-benarkah-jokowi-panggil-prabowo-subianto-jumat-petang?page=all
Selengkapnya tonton video :
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|