Berita Seleb
Kakak Virgoun Unggah Foto Inara Rusli Sambil Sindir Sosok Sok Suci: Belum Tahu Aja Aslimu
Kini Febby Carol, kakak dari Virgoun menyinggung tentang sosok sok suci sambil posting fotonya bersama Inara Rusli.
TRIBUN-MEDAN.com - Kakak Virgoun unggah foto Inara Rusli sambil sindir sosok sok suci.
Seperti diketahui, setelah membongkar tabiat buruk Virgoun yang doyan selingkuh, hubungan Inara Rusli dengan keluarga suaminya ikut memanas.
Usai sang ibu, Eva Manurung buka suara, kini Febby Carol, kakak dari Virgoun menyinggung tentang sosok sok suci.
Febby juga terang-terangan memposting fotonya bersama Inara Rusli.
Sepertinya Inara Rusli yang membongkar tabiat buruk Virgoun yang doyan jajan serta selingkuh membuat sang kakak ipar pun murka.
Hal itu mungkin terpicu perceraian Inara Rusli serta penyanyi Virgoun masih menjadi bahan perbincangan.
Seperti diketahui bahwa Inara Rusli membongkar tabiat buruk Virgoun yang doyan jajan serta selingkuh.
Baca juga: Virgoun Datangi Pengadilan Agama dengan Pengawalan Ketat, Hadir di Sidang Cerai dengan Inara Rusli
Jelas saja hal itu membuat sosok Virgoun yang dulu dinilai family man langsung mendapat banyak hujatan.
Tapi di tengah perseteruan Inara dan Virgoun, pihak keluarga sang vokalis ikut angkat bicara.
Dilansir dari Grid.ID dari akun Instagram @lambe__danu pada Selasa (6/6/2023), Febby Carol angkat bicara dan meminta Inara Rusli jangan sok suci.
"Hei kamu, jangan sok suci yah, netizen semua belum tahu aja aslimu," tulis Febby Carol.
"Kalau tau aslimu bisa kabur semua mereka @virgoun @mommy_starla," terusnya.
Netizen kemudian memberikan komentar atas unggahan ini dan membela Inara Rusli.
"Amit-amit, sekeluarga mulutnya begitu amat. Incess sampe pingsan itu lah," tulis akun @kukita87.
Perasaannya ke Virgoun Sudah Mati
Perasaannya ke Virgoun sudah mati, Inara Rusli ungkap hal yang membuatnya murka.
Ia mengaku kini lebih kasihan kepada istrinya itu.
Ungkapan perasaan Inara Rusli itu disampaikan saat menjadi bintang tamu dalam podcast YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Minggu (4/6/2023).
Awalnya, ibu tiga anak itu mengatakan hidup yang terlalu dilandasi oleh perasaan akan membuatnya gila.
"Kita kalau hidup dasarnya perasaan, kita akan gila," ucap Inara Rusli.
Lalu, Denny Sumargo memancing dengan pertanyaan yang sempat membuat Inara Rusli bingung memberikan jawaban.
"Lu masih cinta nggak sih sebenernya sama dia? jujur," tanya Denny Sumargo.
Baca juga: Tak Peduli Karir Virgoun Mungkin Redup, Inara Rusli Ogah Nego Nafkah Untuk Anak-anaknya
"Udah mati, udah ilang?" tanyanya lagi.
Sempat terdiam beberapa saat, Inara kemudian menjawab sembari tertawa.
"Bukan gitu sih, lebih ke kasihan," jawab Inara.
Kini perasaan Inara Rusli kepada pria yang menggugat cerai dirinya itu hanya sebatas kasihan, bukan lagi cinta.
"Iya udah jadi kasihan, cintanya hilang ya?" pepet Denny Sumargo lagi.
"Iya," tegas Inara.
Dalam kesempatan itu, Inara kemudian mengungkapkan kejadian yang membuatnya murka dengan Virgoun.
"Tiga tahun yang lalu atau kapan tuh?" tanya pria yang akrab disapa Densu itu.
"Sejak Lebaran kemarin itulah, sebelum akhirnya pecah," tutur Inara.
Baca juga: Reaksi Inara Rusli Dihujat Makin Centil Hingga Disuruh Warganet Lepas Hijab Gegara Tampil Modis
Ketika itu Inara dan suami sudah berdamai hingga sudah ada bukti surat pernyataan, terkait masalah perselingkuhan pelantun Surat Cinta Untuk Starla.
Meski sudah berdamai, Virgoun kemudian kembali menyinggung soal poligami dengan sosok wanita diduga selingkuhannya itu.
Sehingga hal itulah yang membuat Inara murka hingga akhirnya memilih untuk membongkar perselingkuhan Virgoun di sosial media.
"Koko bayangin sebelum Lebaran nih, kita dalam keadaan baru baikan, terus malam tidur nih, mau menjelang H+2 Lebaran aku ngarep deeptalk nih tiba-tiba dia ngebahas poligami sama perempuan itu," jelas Inara.
"Bayangin dia udah tanda tangan surat pernyataan, janji nggak mau ngulangin lagi, kok tiba-tiba bahas poligami," sambungnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Kakak Virgoun Sebut Sosok Sok Suci Sambil Posting Foto Inara Rusli
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kakak-Virgoun-Unggah-Foto-Inara-Rusli-Sambil-Sindir-Sosok-Sok-Suci.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.