Viral Medsos

Diduga Diejek oleh Anak-anak, Seorang Pedagang Tahu Lemparkan Kayu Penyangga Motor

Tidak jelas apa yang dikatakan seorang anak di sana, hingga pedagang tahu tersebut tersulut emosi ketika selesai melayani pelanggannya.

Diduga Diejek oleh Anak-anak, Seorang Pedagang Tahu Lemparkan Kayu Penyangga Motor

TRIBUN-MEDAN.COM - Beredar rekaman kamera CCTV menunjukkan aktivitas anak-anak yang sedang asyik bermain di pagi hari.

Berdasarkan rekaman yang diunggah oleh akun Instagram @memomedsos, video yang berdurasi 1 menit 25 detik itu terjadi di Perumahan Megaregensi, Kecamatan Serangbaru, Bekasi sekitar pukul 10.36 WIB.

Di lokasi yang sama, terlihat seorang pedagang tahu yang sedang berhenti dan melayani pembeli.

Dengan menyalakan toa untuk menarik perhatian pelanggan, terlihat anak-anak itu tertawa sambil tetap bermain.

Tidak jelas apa yang dikatakan seorang anak di sana, hingga pedagang tahu tersebut tersulut emosi ketika selesai melayani pelanggannya.

Ia pun lantas melempar kayu penyangga sepeda motornya dan melempar anak di hadapannya itu.

Beruntung lemparan itu sama sekali tidak mengenai anak kecil tersebut.

Alih-alih takut, anak-anak di dalam video itu malah asyik tertawa.

(tribun-medan.com/cr33)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved