Viral Medsos
Diteriaki Warga, Dua Orang Pelaku Curanmor Gagal Melakukan Aksinya di Jalan Flamboyan Raya Medan
Salah satu pria yang mengenakan kaos berbaju orang kemudian turun dari motor. Tampak pria itu mendekati salah satu motor yang terparkir.
Penulis: Istiqomah Kaloko |
Diteriaki Warga, Dua Orang Pelaku Curanmor Gagal Melakukan Aksinya di Jalan Flamboyan Raya Medan
TRIBUN-MEDAN.COM - Dua orang pelaku curanmor terekam CCTV hendak mencuri satu unit motor yang parkir di depan rumah warga.
Namun aksinya pelaku curanmor tersebut gagal karena diteriaki oleh warga.
Aksi pelaku curanmor yang hendak melakukan tindakan pencurian itu terjadi di Jalan Flamboyan Raya, Tanjung Selamat, Medan Tuntungan, Kota Medan.
Baca juga: Viral Anggota Satpol PP Buang dan Bakar Ikan Pedagang, Buntut dari Kunjungan Kerja Gubernur NTT
Dalam video singkat yang diunggah oleh akun @tkpmedan, tampak dua orang pria yang mengendarai motor berhenti di depan salah satu rumah warga.
Tampak dua pria tersebut tengah mengincar salah satu sepeda motor yang terparkir di depan rumah.
Salah satu pria yang mengenakan kaos berbaju orang kemudian turun dari motor. Tampak pria itu mendekati salah satu motor yang terparkir.
Tampak pria itu membawa sebuah alat di tangannya. Alat itu digunakan untuk melancarkan aksinya mencuri motor.
Sementara satu pria lainnya yang mengenakan baju berwarna abu-abu tetap berada di atas motor sambil memantau keadaan sekitar.
Saat pelaku berbaju orange hendak melakukan aksinya itu, seorang warga tiba-tiba meneriakinya.
Alhasil kedua pelaku kabur dan gagal melakukan aksi pencurian tersebut.
Berdasarkan keterangan unggahan @tkpmedan, ternyata sebelumnya dua pelaku curanmor tersebut sudah menargetkan motor itu.
Hal itu diketahui lantaran pemilik motor sempat kehilangan kunci motornya. Diduga kunci motor itu diambil oleh pelaku untuk digandakan.
(cr31/tribun-medan.com)
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|