Pembunuhan Sadis

Cekcok Masalah Pekerjaan, Dendi Cincang Hendra Ginting Hingga Tewas

Dendi alias Tarkul, pekerja kebun di Kabupaten Langkat tega mencincang temannya sendiri hingga tewas hanya karena masalah sepele

Editor: Array A Argus
HO
Pelaku pembacokan diamankan Sat Reskrim Polres Langkat, Kamis (18/5/2023).  

TRIBUN-MEDAN.COM,LANGKAT - Dendi alias Tarkul (34), pekerja kebun di Dusun Suka Mulia, Desa Perkebunan Tanjung Keliling, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat tega mencincang temannya sendiri bernama Hendra Giting (34).

Hendra Ginting dibacoki berkali-kali, hingga perutnya robek.

Bahkan, wajah Hendra Ginting dan kedua tangan serta kaki juga penuh luka bacokan.

Baca juga: Brutal, Suwarman Cincang Suami Baru Mantan Istri, Pelaku Kabur ke Genteng saat Ditangkap

Menurut Kasat Reskrim Polres Langkat, Iptu Luis Beltran, insiden pembunuhan sadis ini terjadi pada Selasa (16/5/2023) sekira oukul 17.00 WIB.

Saat itu, keduanya tengah bekerja di lokasi perkebunan yang sama.

Namun, tiba-tiba saja keduanya terlibat cekcok, hingga pelaku membacok korban.

"Paman korban yang saat itu bekerja di parkiran pabrik kelapa sawit PT LNK Tanjung Keliling, Kecamatan Salapian mendapat laporan bahwa keponakannya sudah dibacok," kata Beltran, Kamis (18/5/2023).

Baca juga: BREAKINGNEWS 7 Anggota Geng Motor yang Nyaris Cincang Pasutri di Warnet Ditangkap

Mendengar informasi dari saksi Rosliana Sembiring, paman korban kemudian mendatangi lokasi.

Sampai lokasi, tampak ceceran darah menggenang.

"Warga bernama Tolek mengatakan pada paman korban, bahwa korban sudah dibawa ke Puskesmas Tanjung Langkat. Saat tiba di puskesmas, ternyata korban sudah dirujuk ke RS Delia," kata Beltran.

Jelang pukul 21.00 WIB, paman korban mendapat laporan, bahwa Hendra Ginting sudah meninggal dunia.

Baca juga: Siasat Licik Heru, Cincang Mama Muda Jadi 65 Bagian, Sudah Atur Resign Demi Habisi Korban

"Jasad korban kemudian dibawa ke RS Bhayangkara guna dilakukan autopsi," terang Beltran.

Sementara itu, dalam waktu 1 x 24 jam, Polres Langkat kemudian menangkap Dendi alias Tarkul.

"Pelaku ditangkap pada pukul 22.00 WIB, saat berada di sebuah rumah milik temannya di Kota Binjai. Sebelum membacok korbannya, keduanya sempat cekcok ribut karena permasalahan pekerjaan," ujar Beltran.

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan satu baju berwarna hitam yang berlumuran darah, satu celana pendek warna biru, satu bilah parang bergagang kayu, dan satu potong baju kaus warna ungu.(tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved